bagaimana sistem yg mengatur penamaan nama ilmiah berdasarkan metode binomial

Berikut ini adalah pertanyaan dari Gustian2393 pada mata pelajaran Biologi untuk jenjang Sekolah Menengah Pertama

Bagaimana sistem yg mengatur penamaan nama ilmiah berdasarkan metode binomial nomenclature

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Sistem binomial nomenklatur merupakan sistem pemberian nama hewan atau tumbuhan secara sah dan benar berdasar kode internasional. Pemberian nama ini diatur dengan Kode Internasional Tata Nama Hewan dan Tumbuhan dengan menggunakan sistem tata nama dua kata (binomial nomenklatur) dengan aturan-aturan sebagai berikut.

1. Nama terdiri dari dua kata, kata pertama menunjukkan tingkatan marga (genus) yang diawali dengan huruf besar dan kata kedua menunjukkan tingkatan jenis (spesies) yang diawali dengan huruf kecil. Contohnya: Gnetum gnemon

2. Jika ditulis dengan huruf tegak, dua kata tersebut harus digarisbawahi, tetapi jika tidak digarisbawahi, dua kata tersebut harus dicetak miring atau di cetak tebal. Contohnya, Gnetum gnemon, Gnetum gnemonatauGnetum gnemon.


PEMBAHASAN LEBIH LANJUT:

Sistem pemberian nama makhluk hidup yang digunakan Linnaeus disebut Sistem Binomial Nomenklatur dan bahasa yang digunakan adalah bahasa Latin. Dengan demikian, untuk suatu macam makhluk hidup hanya digunakan satu nama bagi seluruh dunia ilmu pengetahuan.

Dengan adanya kesatuan nama ini, orang tidak akan keliru dengan makhluk hidup yang dimaksud meskipun di tiap negara atau daerah memiliki nama sendiri.

Sistem binomial nomenklatur ini merupakan sistem pemberian nama hewan atau tumbuhan secara sah dan benar berdasar kode internasional. Pemberian nama ini diatur dengan Kode Internasional Tata Nama Hewan  dan Tumbuhan dengan menggunakan sistem tata nama dua kata (binomial  nomenklatur) dengan aturan-aturan sebagai berikut.

1. Menggunakan bahasa latin/Itali.

2. Nama terdiri dari dua kata, kata pertama menunjukkan tingkatan marga (genus) yang diawali dengan huruf besar. Kata kedua menunjukkan tingkatan jenis (spesies) yang diawali dengan huruf kecil. Contohnya: Gnetum gnemon

3. Jika ditulis dengan huruf tegak, dua kata tersebut harus digarisbawahi, tetapi jika tidak digarisbawahi, dua kata tersebut harus dicetak miring atau dicetak tebal. Contohnya: Gnetum gnemon, Gnetum gnemonatauGnetum gnemon.

Contoh lain penamaan ilmiah adalah sebagai berikut:

No. Nama Indonesia     Nama Ilmiah

1.    Melinjo               Gnetum gnemon

2.    Kelapa sawit        Elaeis guineesis

3.    Padi                      Oryza sativa

4.    Jagung                     Zea mays

5.    Ketela pohon      Manihot utilissima

6.    Cacing tanah      Lumbricus terestris

7.    Penyu                  Chelonia mydas

8.    Komodo         Varanus komodoensis

Jika memiliki subspesies, nama tersebut ditambahkan pada kata ketiga. Jadi, pada subspesies terdiri atas tiga kata. Sistem penamaan yang terdiri atas tiga suku kata disebut Trinomial, contohnya, Passer domesticus domesticus (burung gereja) dan Felis maniculata domesticus (kucing jinak).

Untuk kelompok yang tingkatan klasifikasinya lebih tinggi lagi,  aturan penamaannya adalah sebagai berikut:

a. Pada hewan

Nama familiberasal dari nama genus ditambahidae. Contoh: Ranidae berasal dari Rana (katak). Nama subfamili berasal dari nama genus, ditambah inae. Contoh: Fasciolinae berasal dari Fasciola (cacing pita).

b. Pada tumbuhan

a. Nama famili diberi akhiran aceae atau ae.

Contoh: Ranunculaceae berasal dari Ranunculus.

Leguminoceae berasal dari Leguminose.

b. Nama ordodiberi akhiranales.

Contoh: Filiales (paku-pakuan).

c. Nama divisio diberi akhiran phyta.

Contoh: Spermatophyta.


Semoga penjelasan di atas cukup membantu kalian dalam memahami materi ini ya. Nah, soal-soal lain yang terkait dengan kategori bab di atas dapat dilihat pada link berikut ini:

- Klasifikasi enam kingdom:  yomemimo.com/tugas/4286104


Mata pelajaran : Biologi

Kelas: 11 SMA

Kategori: Klasifikasi Makhluk Hidup

Kata kunci: binominal nomenclatur, tata nama ilmiah, klasifikasi, klasifikasi makhluk hidup

Kode kategori berdasarkan kurikulum k13: 10.4.3

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh claramatika dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Tue, 04 Dec 18