sebutkan perubahan zat menurut wujudnya​

Berikut ini adalah pertanyaan dari mapleszuha pada mata pelajaran Biologi untuk jenjang Sekolah Menengah Pertama

Sebutkan perubahan zat menurut wujudnya​

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Terimakasih sobat brainly telah bertanya di brainly! Berikut penjelasan

Jawaban:

Membeku (cair ke padat) ⇄ Mencair/Meleleh/Melebur (padat ke cair),

Menguap (cair ke gas) ⇄ Mengembun (gas ke cair),

Mengkristal (Gas ke padat) ⇄ Menyublim (padat ke gas)

Penjelasan:

Semua wujud zat baik padat, gas, maupun cair bisa berubah-ubah wujud karena dipengaruhi oleh faktor-faktor fisika seperti temperatur atau suhu. Misal jika : suhu dinaikkan ataupun diturunkan. Semua atom memiliki ketahanan masing masing yang berbeda terhadap kalor. Ini terjadi ketika dalam keadaan panas atom yg di zoom akan terlihat bergerak cepat tidak beraturan dan berjauhan, sebaliknya dengan atom yang bersuhu rendah/dingin. Itulah mengapa perubahan ini disebut perubahan fisika karena atom tetap dan unsur tidak bergabung dengan unsur lain. Hanya mengalami perubahan struktur saja. Dan dapat kembali ketika suhu dikembalikan.

Wujud zat dibagi menjadi tiga yaitu padat, cair. dan  gas. Wujud zat yang kerapatan massa nya paling tinggi adalah zat padat. Kemudian disusul oleh zat cair dimana kerapatan antar molekul agak renggang, kemudian yang paling renggang ialah gas. Itulah mengapa hambatan yang terjadi saat kita bergerak lebih kecil di udara ketimbang kita berada di air. Apalagi saat kita ingin bergerak pada lumpur, ataupun bayangkan saja ketika ada zat padat misalnya dinding mengelilingi kita maka akan sulit sekali jika kita ingin bergerak.

Lalu apa sih yang dimaksud dari membeku, melebur, menguap, mengembun, mengkristal, dan menyublim itu?

A. Membeku adalah perubahan wujud zat dari zat cair menjadi zat padat.  Membeku itu terjadi ketika suatu zat melepas kalor. Titik beku adalah suhu yg dimungkinkan agar suatu zat berubah menjadi beku. Titik beku air pada kondisi lingkungan kita adalah 0° C. Contoh yang dapat kita temui dalam kehidupan sehari hari adalah ketika kita berbelanja minyak goreng di swalayan, khususnya minyak kelapa (bukan kelapa sawit), terkadang dijumpai ada gumpalan putih kaku dalam minyak tersebut. itu bukan minyak telah usang melainkan akibat pengaruh suhu dingin akibat AC di ruangan swalayan akibatnya minyak membeku.

B. Melebur atau mencair adalah perubahan wujud zat dari zat padat menjadi zat cair. Melebur terjadi ketika suatu zat menyerap/menerima kalor. Titik lebur adalah suhu yg dimungkinkan agar zat dapat melebur.

C. Menguap adalah perubahan wujud zat dari cair menjadi gas penguapan terjadi pada setiap suhu penguapan misalnya terjadi pada saat kita mengisi bensin, akan terlihat di sekitar corong pengisi bensin seperti blur, yang sebenarnya itu adalah uap dari bensin. Bensin sangat mudah sekali menguap, oleh karenanya sangat dilarang jika kita mengoperasikan alat elektronik, merokok, memfotret, ataupun benda apapun yg menghasilkan panas untuk menghindari percikan api, hingga kebakaran.  Bensin mudah menguap karena titik didih dat titik leburnya berdekatan.

D. Mengembun adalah perubahan wujud dari gas menjadi cair. Kalor yang dilepaskan untuk mengubah wujud 1 kg uap menjadi cair pada titik didihnya dinamakan kalor laten embun atau kalor embun. contoh peristiwa mengembun terdapat pada pengolahan gas alam menjadi LNG.  Gas alam, ketika didinginkan hingga -260°F, akan mengembun, dan disebut sebagai gas alam cair atau LNG. Dalam bentuk cair, kapal LNG dapat mengangkut LNG ke seluruh dunia. Gas alam cair atau Liquefied Natural Gas (LNG) adalah gas alam yang telah diproses dengan menghilangkan ketidakmurnian dan hidrokarbon berat dan kemudian dikondensasi menjadi cairan pada tekanan atmosfer dengan mendinginkannya sekitar -160° Celcius, karena titik didih bahan gas bumi untuk LNG sangat rendah.

E. Mengkristal,  adalah perubahan wujud benda dari fasa gas menjadi padat. Contohnya ada pada pengolahan produk minyak kelapa sawit di indonesia atau CPO (Crude Palm Oil). Dalam kilang pemanasan, minyak mentah dari sari buah kelapa sawit kalimantan/sumatra (Elaeis guineensis Jacq.) dipanaskan hingga menguap (fasa gas) dan didinginkan dengan metode dry crystallization.  Dengan berubahnya temperatur, sebagian minyak dari CPO akan mengkristal dan membentuk fraksi padat, sedangkan fraksi lelehnya adalah olein.

F. Menyublim yaitu perubahan suatu zat langsung dari wujud padat ke wujud gas, tanpa melalui wujud cair. Contoh menyublim yaitu pada kapur barus (kamper) yang disimpan pada lemari pakaian lama-lama akan habis.

........................................................

Detail jawaban

Bab      : Perubahan Fisika

Subbab : Perubahan Wujud zat padat cair dan gas

Kata Kunci : Zat, Perubahan, Melebur, Membeku, Menguap, Mengembun, Mengkristal, Menyublim

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh NaufalYuniar dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Mon, 12 Dec 22