Berikut ini adalah pertanyaan dari AldisarSyafar7150 pada mata pelajaran Biologi untuk jenjang Sekolah Menengah Pertama
Jawaban dan Penjelasan
Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.
Gula dan asam amino memasuki sel dengan cara transport pasif yaitu difusi terfasilitasi. Difusi terfasilitasi adalah perpindahan zat terlarut dari konsentrasi tinggi ke rendah dibantu protein integral. Transport pasif merupakan transport zat tanpa menggunakan energi.
Pembahasan
Pada soal tersebut dijelaskan bahwa perpindahan gula dan asam amino tidak terjadi secara transport pasif. Pernyataan transport pasif yang dimaksudkan adalah transport pasif secara difusi sederhana. Perlu diketahui bahwa jenis transport pasif terdiri dari dua jenis yaitu transport pasif difusi sederhana dan transport pasif difusi terfasilitasi. Lebih jelasnya mengenai transport zat dapat dijelaskan seperti dibawah ini:
Berlangsungnya aktivitas metabolisme selalu membutuhkan dan menghasilkan berbagai zat kimia. Pada akhirnya akan terjadi mekanisme transportasi zat yang melewati membran sel yang bersifat semipermeabel.
Transpor zat yang terjadi pada sel, terjadi melalui dua cara, yaitu:
A. transport pasif
Ttansport pasif yaitu transpor ion, molekul atau senyawa dari luar atau dalam sel tanpa memerlukan energi. Terjadi melalui dua cara, yaitu difusi dan osmosis.
1. Difusi
Difusi adalah perpindahan zat terlarut dari konsentrasi tinggi (hipertonis) ke konsentrasi rendah (hipotonis).
Dalam prosesnya, difusi dibagi menjadi dua yaitu:
a. Difusi terfasilitasi dengan protein
Terjadi untuk mentrasport asam amino dan gula, transportasi tersebut dilakukan melalui saluran yang terbentuk oleh protein yang disebut protein integral.
b. Difusi dipermudah
Terjadinya transport suatu zat melewati membran sel dengan sendirinya tanpa bantuan dari protein integral.
Pelajari lebih lanjut tentang mekanisme pertukaran zat di paru-paru: yomemimo.com/tugas/18030444.
2. Osmosis
Osmosis yaitu perpindahan zat pelarut (air) dari konsentrasi rendah (hipotonik) ke konsentrasi tinggi (hipertonik) melalui membran selektif permeabel (semi permeabel)
Osmosis terjadi pada sel hewan:
a. Jika sel berada pada konsentrasi larutan lebih rendah (hipertonik), sel akan mengkerut atau krenasi.
b.Jika sel berada pada konsentrasi larutan lebih tinggi (hipotonik), sel akan menglami hemolisis sehingga kemungkinan mengakibatkan sel pecah.
Osmosis pada Sel tumbuhan:
a. Jika sel berada pada larutan hipertonik (konsentrasi tinggi) maka sel akan mengalami penyusutan atau plasmolisis.
b. Jika sel berada pada larutan hipotonik maka sel akan membengkak atau turgid namun tidak pecah karena adanya dinding sel.
Pelajari lebih lanjut tentang ciri-ciri transport pasif di: yomemimo.com/tugas/16515697.
B. Transpor aktif
Transport aktif yaitu perpindahan zat terlarut dari konsentrasi rendah (hipotonis) ke konsentrasi tinggi (hipertonis) sehingga diistilahkan melawan gradien konsentrasi.
Transpor aktif dapat terjadi melalui:
1. Eksositosis
Proses pengeluaran zat terlarut dari dalam sel atau organel sel. Proses tersebut dilakukan dengan pembentukan vesikel (kantung pelapis zat).
2. Endositosis
Proses penyerapan zat terlarut dan makromolekul masuk ke dalam sel melalui membran.
Endositosis dapat terjadi melalui:
a. Fagositosis yaitu masuknya molekul padat ke dalam sel
b. Pinositosis yaitu masuknya cairan atau fluida ke dalam sel.
Contoh transpor aktif adalah pompa natrium dan kalium.
Pelajari lebih lanjut tentang transport aktif di: yomemimo.com/tugas/19293338.
Perbedaan transport zat antara transport aktif dan transport pasif adalah sebagai berikut:
1. Transport aktif
a. Transpor aktif membutuhkan energi. Zat terlarut akan bergerak melawan membran dan bergerak dari konsentrasi yang rendah ke konsentrasi yang tinggi, sehingga membutuhkan energi besar seperti ATP. Energi diperoleh dari proses resoirasi di dalam sel tubuh.
b. Transpor aktif merupakan bentuk kegiatan pengumpulan zat dari membran yang berbeda sisi.
2. Transport pasif
a. Transpor pasif tidak membutuhkan energi. Molekul akan bergerak dari konsentrasi tinggi ke konsentrasi rendah yang searah gradien konsentrasi, sehingga tidak membutuhkan energi.
b.Transpor pasif membawa zat terlarut menuju konsentrasi yang searah.
c. Contoh transpor pasif adalah osmosis dan difusi yang menggerakkan molekul dari konsentrasi tinggi (pekat) ke konsentrasi rendah (encer). Perbedaannya keduanya adalah jika difusi merupakan perpindahan molekul tanpa dihalangi membran sel, sementara osmosis merupakan perpindahan molekul melalui selaput semipermeabel yang hanya dapat dilalui zat tertentu yaitu air.
Detil jawaban
Kelas: 11
Mapel: Biologi
Bab: Sel
Kode: 11.4.1
Kata kunci: transport zat, transport aktif, transport pasif, osmois, difusi
Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh NoNameMales dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.
Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact
Last Update: Mon, 30 May 22