Jelaskan Perbedaan Antara Sistem klasifikasi 2 kingdom, 3 kingdom,4 kingdom

Berikut ini adalah pertanyaan dari Loststreak10 pada mata pelajaran Biologi untuk jenjang Sekolah Menengah Pertama

Jelaskan Perbedaan Antara Sistem klasifikasi 2 kingdom, 3 kingdom,4 kingdom dan 5 kingdom

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Perbedaan antara sistem klasifikasi 2 kingdom, 3 kingdom,4 kingdom dan 5 kingdom adalah kelompok mahluk hidup yang diklasifikasikan. Sistem 3 kingdom terdapat kingdom baru yaitu protista yang dipisahkan dari plantae dan animalia. Sistem 4 kingdom kingdom baru muncul adalah monera. Dan sistem 5 kingdom fungi dipisahkan dari kingdom plantae.

Pembahasan

Klasifikasi makhluk hidup adalah upaya pengelompokkan makhluk hidup menjadi suatu kelompok atau taksa tertentu berdasarkan persamaan dan perbedaan ciri-cirinya. Pengelompokkan ini dipelajari dalam salah  satu cabang ilmu biologi yaitu taksonomi.  

Carolus Linnaeus dikenal sebagai bapak taksonomi memperkenalkan klasifikasi makhluk hidup dengan 2 kingdom yaitu kingdom plantae dan kingdom animalia. Namun, seiring waktu klasifikasi makhluk hidup tersebut mengalami perkembangan menjadi sistem 5 kingdom.  

Berikut perkembangan sistem klasifikasi:

1. Sistem 2 kingdom

a. Kingdom plantae

  • Makhluk hidup yang termasuk kingdom plantae memiliki ciri-ciri berdinding sel, berklorofil, dan berfotosintesis. Anggota kingdom ini meliputi semua tumbuhan, bakteri dan jamur.
  • Bakteri dan jamur tetap dimasukkan dalam kingdom tumbuhan meskipun tidak berklorofil.  

b. Kingdom animalia

  • Anggotanya memiliki ciri-ciri tidak berdinding sel, tidak berklorofil dan dapat bergerak bebas, yang termasuk pada kingdom ini seperti Protozoa, Mollusca, Porifera, Coelenterata, Arthropoda, Echinodermata dan Chordata.

Pelajari lebih lanjut tentang pengelompokkan hewan di: yomemimo.com/tugas/18985848.  

  • Kelebihan: mampu menggolongkan dua kelompok besar mahkluk hidup di bumi berdasarkan karakter fisiknya yaitu tumbuhan dan hewan dan juga kedua kingdom ini merupakan kunci atau pengarah utama menuju model-model kingdom lainnya.  
  • Kelemahannya: masih terlalu umum dan kurang spesifik sehingga terdapat beberapa makhluk hidup lainnya yang tidak dapat digolongkan dalam kedua kingdom ini.

2. Sistem 3 kingdom

Dikenalkan oleh Ernest Haekel, terdiri dari:

a. Kingdom plantae, terdiri dari alga, jamur, lumut, paku, tumbuhan biji

b. Kingdom animalia, terdiri dari protozoa sampai chordata

c. Kingdom protista  

  • Memiliki ciri-ciri tubuh tersusun atas satu atau banyak sel, inti selnya tanpa membran atau selaput inti (prokariotik), contohnya adalah bakteri dan ganggang biru.  
  • Kelebihan: organisme mikroskopis bersel satu atau multiseluler sederhana dikelompokan kedalam kingdom tersendiri dan berbeda dari animalia atau plantae, penyebabnya karena secara fisiologis, morfologisnya, dan anatomi, kingdom protista memiliki perbedaan dari kedua kingdom lainnya.
  • Kekurangan: bakteri tidak dapat digolongkan ke dalam Kingdom Protista, karena bakteri adalah organisme mikroskopis yang tidak memiliki inti sel.

Pelajari lebih lanjut tentang contoh dan ciri protista di: yomemimo.com/tugas/19943944.  

3. Sistem 4 kingdom

Diperkenalkan oleh Herbert Faulkner Copeland, terdiri atas:  

a. Kingdom plantae, terdiri dari lumut, paku, tumbuhan biji, janmur, dan ganggang kecuali ganggang biru dan hijau.

b. Kingdom animalia

c. Kingdom protista, terdiri dari semua organisme uniseluler eukariotik (mempunyai membran inti sel)  

d. Kingdom monera  

  • Semua organisme bersel satu (uniseluler) tanpa selaput inti atau yang disebut dengan prokariotik, seperti bakteri, alga biru dan alga hijau.  
  • Kelebihan: sudah mampu membedakan antara organisme prokariotik dan eukariotik, sehingga masing-masing dikelompokkan dalam kingdom yang berbeda.
  • Kelemahan: belum bisa membedakan antara jamur (fungi) dengan tumbuhan. Fungi atau jamur bukan organisme autotrof layaknya tumbuhan melainkan organisme heterotrof yaitu tidak dapat mensintesis (membuat) makanannya sendiri.

Pelajari lebih lanjut tentang contoh monera di: yomemimo.com/tugas/1238598.  

4. Sistem 5 kingdom  

Ditemukan oleh Robert H. Whittaker menggunakan dasar tingkatan organisme, susunan sel, dan faktor nutrisinya, terdiri dari:  

a. Kingdom plantae, dibagi menjadi tubuhan berspora (lumut dan paku) dan tumbuhan berbiji (spermatophyta).

b. Kingdom animalia

c. Kingdom protista

d. Kingdom monera

e. Kingdom fungi

  • Memiliki ciri-ciri eukariotik, tidak berklorofil sehingga tidak berfotosintesis.
  • Contohnya: Mucor, Saccharomyces, Pleurotus (jamur tiram), Agaricus.
  • Kelebihan: jamur digolongkan kedalam kingdom tersendiri karena tidak mencerna  makanan seperti yang hewan lakukan, atau pun membuat makanan mereka sendiri seperti tumbuhan. Jamur   mengeluarkan enzim pencernaan di sekitar makanan mereka dan kemudian menyerapnya ke dalam sel.  
  • Sistem kingdom ini melengkapi sistem klasifikasi kingdom sebelumnya.
  • Kelemahan:  belum mampu mendefinisikan kingdom monera secara tepat sehingga didalam kelompok kingdom monera sendiri masih memiliki perbedaan yang cukup signifikan baik dalam hal RNA polymerase, RNA sequences, Introns, membran lipid dan lainnya.  

Detil jawaban

Kelas: 1 SMP

Mapel: Biologi

Bab: Klasifikasi makhluk hidup

Kode: 7.4.3

Kata kunci: perkembangan klasifikasi, sistem 2 kingdom, sistem 3 kingdom, sistem 4 kingdom, sistem 5 kingdom  

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh claramatika dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Sun, 22 Dec 19