jenis tulang tapis rawan/sejati?​

Berikut ini adalah pertanyaan dari saskiarahma743 pada mata pelajaran Biologi untuk jenjang Sekolah Menengah Pertama

Jenis tulang tapis
rawan/sejati?​

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Jawaban:

tulang tapis memiliki berbagai fungsi dan sangat berperan dalam pembentukan struktur wajah Anda. Anda mungkin tidak dapat melihat dan menyadari keberadaan tulang tapis karena ukurannya yang kecil dan lokasinya yang berada di tengah wajah.

Penjelasan:

Tulang tapis terletak pada bagian tengah tengkorak, lebih tepatnya di antara mata. Tulang tapis berukuran kurang lebih sebesar es batu dan sangat ringan dengan penampilan yang seperti sponge.

Meskipun berukuran kecil, tulang tapis memiliki fungsi yang penting dan sangat berperan dalam membantu Anda melakukan berbagai aktivitas sehari-hari. Berikut adalah beberapa fungsi dari tulang tapis:

tulang tapis membentuk hidung bagian dalam

Tulang tapi membentuk bagian dalam hidung

- Membentuk bagian dalam mata dan hidung

Jangan salah, tulang tapis merupakan tulang yang berkontribusi dalam pembentukan struktur dari bagian dalam hidung, lubang hidung, dan lubang yang menjadi tempat bersarangnya mata

- Tempat jalur saraf olfactory

Salah satu bagian tulang tapis, yaitu lempengan cribriform berfungsi sebagai jalur tempat saraf olfactory yang membantu Anda untuk mencium aroma dan menikmati cita rasa dari hidangan yang dikonsumsi.

- Tempat jalur sinus berada

Di dalam tulang tapis, terdapat rongga-rongga atau terowongan dalam hidung yang dikenal sebagai sinus. Sinus sangat berperan dalam proses produksi lendir untuk mencegah masuknya partikel berbahaya dari udara yang ditarik ke hidung.

Selain itu, terowongan sinus yang berada dalam tulang tapis juga berfungsi untuk meringankan kepala dan mengatur vokal suara.

- Membantu proses pernapasan

Tulang tapis membentuk conchae yang dapat menambah luas permukaan dalam hidung untuk meningkatkan sirkulasi udara di hidung serta menghangatkan, membersihkan, dan melembapkan udara sebelum masuk ke paru-paru.

- Melindungi pembuluh arteri

Tidak hanya saraf olfactory saja yang berada di hidung, pembuluh arteri juga bersarang di dalam tulang tapis. Tulang tapis menjaga agar pembuluh arteri tidak mengalami cedera.

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh valentinavalen52 dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Sat, 22 Oct 22