Nabi Muhammad SAW mengalami siksaan dan ancaman semakin meningkat setelah

Berikut ini adalah pertanyaan dari mirfairma1988 pada mata pelajaran Sejarah untuk jenjang Sekolah Menengah Pertama

Nabi Muhammad SAW mengalami siksaan dan ancaman semakin meningkat setelah pamannya dan istrinya meninggal dunia sehingga beliau rencakan hijrah ke...​

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Nabi Muhammad SAW mengalami siksaan dan ancaman semakin meningkat setelah pamannya dan istrinya meninggal dunia sehingga beliau rencakan hijrah ke Kota Thaif.

Pembahasan

Thaif adalah salah satu kota yang berada di provinsi Mekkah dan terletak di kawasan Hijaz. Nabi Muhammad SAW hijrah ke Thaif bersama Zaid Bin Haritsah. Nabi Muhammad SAW hijrah ke Thaif pada tahun ke-10 kenabian pada bulan Syawal.

Nabi Muhammad SAW hijrah ke Thaif untuk meminta pertolongan kepada suku bani Tsaqif yang masih memiliki hubungan saudara dengan nabi Muhammad SAW, tetapi suku bani Tsaqif menolak dengan kasar. Mereka melempari nabi Muhammad SAW dan Zaid bin Haritsah menggunakan batu sehingga mata kaki Rasulullah terluka dan kepala Zaid bin Haritsah bocor karena berusaha membentengi Rasulullah SAW.

Alasan Rasulullah pergi hijrah ke Thaif :

  • Tekanan dari kaum kafir Quraisy semakin keras.
  • Mencari perlindungan kepada suku yang masih memiliki hubungan saudara dengan Rasulullah.
  • Meninggalnya 2 orang yang disayang oleh Rasulullah yaitu Khadijah dan Abu Thalib yang kemudian disebut dengan Amul Huzni atau tahun kesedihan.
  • Ingin menyebarkan agama Islam dikota terdekat.

Pelajari lebih lanjut

  1. Orang yang menemani Nabi Muhammad SAW hijrah Ke Thaif : yomemimo.com/tugas/8735075
  2. Nabi muhammad saw berangkat hijrah ke thaif pada tahun : yomemimo.com/tugas/22772735
  3. Peristiwa menyedihkan sebelum Nabi Muhammad SAW hijrah ke Thaif : yomemimo.com/tugas/8442570
  4. Lima ketabahan Rasulullah ketika hijrah dikota Thaif : yomemimo.com/tugas/37585303

Detail Jawaban

Kelas : 7

Mapel : Agama

Bab : Bab 9 - Sejarah Nabi Muhammad SAW

Kode Kategorisasi : 7.14.9

Kata kunci : Hijrah ke Thaif.

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh FadhilaLiya dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Sun, 12 Mar 23