an manik? adi akan membuat goang manik'? dia memiliki monik

Berikut ini adalah pertanyaan dari febriantiwiwit5 pada mata pelajaran TI untuk jenjang Sekolah Menengah Atas

an manik? adi akan membuat goang manik'? dia memiliki monik & worne hijau Sebanyak 15, kuning 20 merah 10, dan biru 27 urutan yang akan dibuat adalah biru, kuning hijou, don Setelah memasukkan manik? merah adi kembali memasuk. manik? worna biru dimana warna kuning dan biru tdk boleh bersebelahan merah kon berapakah manik? yong digunakan..tolong kasih cara menyelesaikannya...​

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Banyak manik-manik yang dapat digunakan oleh Adi adalah 55 buah manik-manik.

Koreksi Soal

Pertanyaan ini adalah pertanyaan tipikal mata pelajaran Informatika kelas VII, dengan sedikit perubahan. Namun, pertanyaannya tidak jelas. Akan coba saya perjelas.

Pertanyaan:
Adi akan membuat gelang dari manik-manik. Dia memiliki manik-manik dengan warna hijau (H) sebanyak 15 buah, kuning (K) sebanyak 20 buah, merah (M) sebanyak 10 buah, dan biru (B) sebanyak 27 buah. Urutan yang akan dibuat adalah biru, kuning, hijau, dan merah. Setelah memasukkan manik-manik merah, Adi kembali memasukkan manik-manik berwarna biru, di mana warna kuning dan biru tidak boleh bersebelahan.
Berapakah manik-manik yang dapat digunakan?

Pembahasan

Ketersediaan manik-manik untuk setiap warna:

  • H = 15
  • K = 20
  • M = 10
  • B = 27

Urutan (awal) warna pada rangkaian manik-manik:

  • B–K–H–M

Batasan:

  • Setelah M, kembali memasukkan B.
  • Namun, K dan B tidak boleh bersebelahan setelah M dimasukkan.

LANGKAH PENYELESAIAN

Batasan di atas membuat urutan manik-manik harus diubah pada tahap kedua dan seterusnya.

  • Pada tahap pertama, urutan warna = B–K–H–M.
  • Pada tahap kedua, urutan warna diubah menjadi B–H–K–M karena K dan B tidak boleh bersebelahan.
  • Pada tahap ketiga, M sudah habis. Urutannya tetap berdasarkan urutan kedua, karena “M telah dimasukkan”. Namun urutan ini tanpa M, yaitu B–H–K.
  • Dan seterusnya.

Tahap pertama: B–K–H–M

  • Menggunakan 1 buah manik-manik untuk setiap warna.
  • Sisa manik-manik: H = 14, K = 19, M = 9, B = 26

Tahap kedua: B–H–K–M

  • Yang paling sedikit: M = 9
    ⇒ Dapat membuat 9 rangkaian manik-manik B–H–K–M.
  • Sisa manik-manik:
    H = 14 – 9 = 5
    K = 19 – 9 = 10
    M = 9 – 9 = 0
    B = 26 – 9 = 17

Tahap ketiga: B–H–K

  • Yang paling sedikit: H = 5
    ⇒ Dapat membuat 5 rangkaian manik-manik B–H–K.
  • Sisa manik-manik:
    H = 5 – 5 = 0
    K = 10 – 5 = 5
    B = 17 – 5 = 12

Tahap keempat

  • Tersisa manik-manik K dan B.
  • Karena syarat “K dan B tidak boleh bersebelahan“ tetap berlaku, maka Adi sudah tidak dapat merangkai manik-manik lagi.

REKAPITULASI

  • Manik-manik H: terpakai semua
    ⇒ terpakai 15
  • Manik-manik K: sisa 5
    ⇒ terpakai 15
  • Manik-manik M: terpakai semua
    ⇒ terpakai 10
  • Manik-manik B: sisa 12
    ⇒ terpakai 15

KESIMPULAN

Dengan demikian, banyak manik-manik yang dapat digunakan oleh Adi adalah:
15 + 15 + 10 + 15 = 45 + 10 = 55 buah manik-manik.
_______________

Pelajari Lebih Lanjut

Contoh soal lain pada materi Berpikir Komputasional:

_______________

Detail Jawaban

Mata Pelajaran: Informatika
Kelas: 7 (VII)
Materi: Berpikir Komputasional
Kode Kategorisasi: 11.7.2
Kata kunci: manik-manik, berpikir komputasional, informatika kelas 7

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh henriyulianto dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Wed, 07 Dec 22