Berikut ini adalah pertanyaan dari micaelxzs pada mata pelajaran Biologi untuk jenjang Sekolah Menengah Pertama
Jawaban dan Penjelasan
Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.
Jawaban:
Nomor atom (Z) merupakan bilangan yang menunjukkan jumlah proton dalam suatu unsur. Nomor atom bisa difungsikan sebagai nomor urut tetap untuk jenis unsur tertentu. Misalnya, nomor atom = 1 hanya digunakan untuk atom Hidrogen. Dengan kata lain, tiap jenis unsur memiliki jumlah proton yang tetap.
Nomor massa (A) merupakan bilangan yang menunjukkan jumlah proton dan neutron dalam inti atom. Satu jenis unsur dapat memiliki nomor massa yang berbeda, tergantung dari jumlah neutron yang terkandung. Dengan demikian, jumlah neutron dalam satu jenis unsur tidak selalu sama.
Nomor massa suatu unsur lebih besar dari nomor atomnya (kecuali hidrogen). Nomor massa yang tertera dalam tabel periodik biasanya berbentuk bilangan desimal (tidak bulat). Untuk keperluan perhitungan jumlah proton, elektron dan neutron, kita harus membulatkan nomor massa. Nomor massa dibulatkan ke bilangan bulat terdekat (round).
Kita tidak perlu menghafalkan nomor atom dan nomor massa. Dalam soal, jika diperlukan, data nomor atom dan nomor massa sudah disediakan.
Dimana kita mendapatkan Nomor Atom dan Nomor Massa ...?
Kita dapat menemukan nomor atom dan nomor massa pada:
Notasi/Lambang Unsur
A X
Z
Bila kita menemukan notasi/lambang unsur seperti di atas, maka kita dapat mengetahui nomor atom dan nomor massanya.
Makna dari lambang unsurdi atas adalah:
X = lambang unsur
Z = nomor atom
A = nomor massa
Tabel Periodik Unsur
Data yang tercantum dalam tabel periodik unsur banyak ragamnya. Ada tabel yang mengandung data lengkap, atau data sederhana.
Nomor atom dan nomor massa adalah data wajib yang harus ada dalam tabel periodik.
Tabel periodik juga bisa menampilkan data secara lengkap, seperti nama unsur, konfigurasi elektron, energi ionisasi, dan lain-lain.
Berikut contoh Tabel Periodik Unsur yang sederhana:
Dari tabel periodik tersebut kita bisa menemukan nilai nomor atom dan nomor massa suatu unsur.
Data lainnya (seperti nama dan konfigurasi elektron), dapat dilihat dengan meng-klik lambang unsur yang kita inginkan.
Sebagai contoh:
Dari tabel dapat kita lihat nomor atom dan nomor massa unsur vanadium (V):
nomor atom (Z) = 23 (angka yang kecil)
nomor massa (A) = 51 (angka yang besar, dibulatkan)
Jumlah proton
Kita dapat menentukan jumlah proton, yaitu:
Jumlah proton = nomor atom (Z)
Jumlah neutron
Cara menentukan jumlah neutron:
jumlah neutron = nomor massa (A) - nomor atom (Z)
Jumlah elektron
Kita dapat menentukan jumlah elektron dengan persamaan:
jumlah elektron = Jumlah proton - muatan
Penjelasan:
smg bermanfaat
Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh ulfa71282 dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.
Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact
Last Update: Thu, 08 Jun 23