1. Apa yang dimaksud dengan pertumbuhan terbuka (indeterminate growth) pada

Berikut ini adalah pertanyaan dari naza2761 pada mata pelajaran Biologi untuk jenjang Sekolah Menengah Pertama

1. Apa yang dimaksud dengan pertumbuhan terbuka (indeterminate growth) pada tumbuhan? Jelaskan2. Apakah terdapat perbedaan pola pertumbuhan pada hewan dan tumbuhan? Jelakan.
3. Pola pertumbuhan pada tumbuhan tergantung pada posisi meristem di dalam tubuhnya.
Berapa tipe meristem jika dibedakan berdasarkan posisinya?
4.jelaskan tahapan proses perkecambahan biji dan faktor-faktor yang sangat diperlukan dalam proses
perkecambahan.
5. Jelaskan apa yang dimaksud dengan etiolasi dan mengapa etiolasi bisa terjadi?​

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Pertumbuhan terbuka adalah pertumbuhan yang terjadi secara terus menerus selama hidup tumbuhan, dan terdapat perbedaan pola pertumbuhan pada hewan dan tumbuhan.Ada 3 tipe meristem jika dibedakan berdasarkan posisinya yaitumeristem apical, meristem lateral dan meristem interkalar. Tahapan proses perkecambahan biji adalah imbibisi, pemecahan cadangan makanan serta munculnya akar, batang dan daun. Faktor-faktor yang sangat diperlukan dalam proses  perkecambahan adalah air, suhu, kelembaban dan oksigen. Etiolasi adalah pertumbuhan batang yang sabgat cepat dalam kondisi kurang cahaya.  

Pembahasan  

Terdapat dua jenis pertumbuhan yaitu pertumbuhan terbuka dan pertumbuhan tertutup.  

Pertumbuhan terbuka atau indeterminate growth yang terjadi pada tumbuhan adalah pertumbuhan yang terjadi secara terus menerus selama hidup tumbuhan.  

Pertumbuhan tertutup atau determinate growth pada hewan adalah pertumbuhan yang dapat terhenti pada usia tertentu dalam hidup hewan.  

Pada tumbuhan, ada 3 tipe meristem jika dibedakan berdasarkan posisinya yaitu :  

  • Meristem apical terletak di ujung batang dan ujung akar yang berfungsi untuk pertumbuhan ujung batang ke atas dan ujung akar bertumbuh ke arah bawah.  
  • Meristem lateral terletak di akar maupun batang dikotil dan gymnospermae yang berfungsi untuk melebarkan diameter batang.  
  • Meristem interkalar terletak diantara dua ruas pada batang tanaman monokotil yang berfungsi untuk memanjangkan batang.  

Tahapan proses perkecambahan biji secara lebih rinci, proses perkecambahan adalah sebagai berikut:  

  • Air masuk ke dalam biji. Air ini dapat melunakkan kulit biji sehingga saat bagian dalam biji mengembang terkena air, kulit biji dapat terdesak dan kemudian pecah. Pecahnya kulit biji ini dapat menjadi jalan masuk oksigen yang dapat berfungsi dalam reaksi metabolisme yang terjadi di dalam biji.  
  • Air yang masuk ke dalam biji akan mengaktifkan embrio yang sebelumnya dalam keadaan dormansi.  
  • Biji akan memproduksi hormone giberelin.  
  • Hormone giberelim akan dialirkan menuju ke aleuron.  
  • Biji akan memproduksi enzim amylase.  
  • Enzim amylase akan dialirkan menuju endosperma.  
  • Endosperma akan dipecah oleh enzim amylase menjadi zat makanan.  
  • Zat makanan akan dialirkan menuju ke titik tumbuh plumula dan radikula.  
  • Plumula dan radikula akan tumbuh menjadi akar, batang dan daun.  

Etiolasi adalah pertumbuhan batang yang sangat cepat dalam kondisi kurang cahaya. Ciri batang yang mengalami etiolasi antara lain batang sangat tinggi dengan kondisi pucat dan rapuh serta mudah patah.  

Faktor yang dapat mempengaruhi pertumbuhan dan perkembangan tanaman antara lain:  

  • Faktor internal berupa gen dan hormon.  
  • Faktor eksternal berupa air, cahaya, suhu, pH, kelembaban dan nutrisi.  

Hormon pada tumbuhan antara lain:  

  • Auksin, yang bertanggung jawab pada pertumbuhan primer, dominansi apical, buah partenokarpi, pertumbuhan akar lateral, pertumbuhan akar pada stek, bengkoknya batang tanaman kea rah cahaya dan lain sebagainya.  
  • Giberelin, yang bertanggung jawab pada proses perkecambahan, pembentukan buah dengan ukuran besar, pembentukan buah tanpa biji, menjadikan tanaman kerdil kembali menjadi tanaman normal, menjadikan tanaman normal menjadi tinggi 3 kali tinggi normal dan lain sebagainya.  
  • Sitokinin, yang bertanggung jawab pada pertumbuhan sekunder, mematahkan dominansi apical, pembelahan sel, pelebaran batang, menunda pengguguran daun dan lain sebagainya.  
  • Asam absisat, yang bertanggung jawab pada menutupnya stomata saat musim kering, memicu pengguguran daun serta dormasi dan lain sebagainya.  
  • Asam traumalin, yang bertanggung jawab pada proses penutupan luka.  
  • Gas etilen, yang bertanggung jawab pada proses pematangan buah.  
  • Kalin, yang bertanggung jawab pada pertumbuhan berbagai organ tumbuhan, meliputi filokalin yang merangsang pertumbuhan daun, antokalin yang merangsang pertumbuhan bunga, kaulokalin yang merangsang pertumbuhan batang dan rhizokalin yang bertanggung jawab merangsang pertumbuhan akar.  

Pelajari lebih lanjut  

1. materi tentang hormon pada tumbuhan : yomemimo.com/tugas/15492985  

2. materi tentang fungsi gas etilen : yomemimo.com/tugas/8837351  

3. materi tentang fungsi asam traumalin: yomemimo.com/tugas/7638739

Detil jawaban  

Kelas: XII  

Mapel: biologi  

Bab: pertumbuhan dan perkembangan  

Kode: 12.4.1  

Kata kunci: pertumbuhan terbuka, perkecambahan, etiolasi, meristem  

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh claramatika dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Mon, 28 Oct 19