Tuliskan kelainan / gangguan pada ginjal dan cara pencegahannya!​

Berikut ini adalah pertanyaan dari Fatihisro pada mata pelajaran Biologi untuk jenjang Sekolah Menengah Pertama

Tuliskan kelainan / gangguan pada ginjal dan cara pencegahannya!​

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Jawaban:

Kelainan / gangguan ginjal :

Gagal ginjal akut

Penyakit ginjal polikistik

Batu ginjal

Infeksi ginjal

Cara pencegahan :

  1. Memperbanyak konsumsi air putih, yaitu sekitar 2 liter per hari
  2. Menerapkan pola makan yang sehat dan bergizi seimbang
  3. Melakukan kontrol kesehatan berkala, terlebih jika memiliki penyakit diabetes, hipertensi, atau penyakit autoimun
  4. Menghentikan kebiasaan merokok
  5. Membatasi konsumsi alkohol
  6. Menjaga berat badan ideal, salah satunya dengan rutin berolahraga

Penjelasan:

Ginjal adalah sepasang organ berbentuk seperti kacang yang berada di area punggung bagian bawah. Saat ginjal mengalami gangguan, beragam komplikasi mulai dari penumpukan limbah dan racun, anemia, serta gangguan elektrolit, bisa terjadi.

Penyakit ginjal kronis atau gagal ginjal kronis:

Kerusakan ginjal pada kondisi ini menyebabkan penurunan fungsi ginjal secara bertahap selama lebih dari 3 bulan. Gagal ginjal kronis sering disebabkan oleh diabetes tipe 1 dan 2, hipertensi, penyakit autoimun, atau penyakit infeksi pada ginjal.

Gagal ginjal akut:

Pada penyakit ginjal ini, terjadi penurunan fungsi ginjal secara tiba-tiba. Gagal ginjal akut sering disebabkan oleh kekurangan cairan dan darah, cedera pada ginjal, atau sumbatan yang menyebabkan kembalinya cairan ke ginjal.

Batu ginjal:

Penyakit batu ginjal ini disebabkan oleh penumpukan zat dan mineral yang kemudian membentuk batu di ginjal. Kondisi ini sering dipicu oleh penyakit asam urat atau infeksi saluran kemih.

Penyakit ginjal polikistik:

Penyakit ginjal polikistik menyebabkan terbentuknya kista-kista (kantong-kantong berisi cairan) di ginjal, dan penyebabnya adalah kelainan genetik.

Infeksi ginjal:

Infeksi ginjal bisa disebabkan oleh bakteri, virus, atau jamur. Penyakit ginjal ini juga dapat terjadi akibat penyebaran infeksi pada saluran kemih ke ginjal.

Penyebab penyakit ginjal:

  1. Menderita diabetes, hipertensi, penyakit jantung, atau penyakit hati
  2. Memiliki keluarga yang juga menderita penyakit ginjal
  3. Mengalami infeksi saluran kemih atau infeksi ginjal yang berulang
  4. Menderita obesitas
  5. Memiliki pola makan yang tinggi kandungan garam atau gula
  6. Memiliki kebiasaan jarang minum air putih sehinga meningkatkan risiko kekurangan cairan
  7. Berusia lanjut
  8. Memiliki sistem imun yang lemah atau menderita penyakit autoimun
  9. Memiliki kelainan bentuk ginjal
  10. Paparan zat kimia secara berlebihan.

-----

semoga membantu..

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh ndacanz dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Mon, 17 May 21