Berikut ini adalah pertanyaan dari herlinggaizzah1749 pada mata pelajaran Biologi untuk jenjang Sekolah Menengah Pertama
Jawaban dan Penjelasan
Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.
Jawaban:
Fungsi Bagian Mata dan Penjelasannya
Penjelasan:
MataBagian Luar dan FungsinyaSecara umum, bagian mata dibagi menjadi dua yaitu bagian luar dan bagian dalam. Berikut masing-masing penjelasannya.
Kelopak Mata
Fungsi bagian mata ini untuk melindungi dan menutup mata. Fungsinya untuk menjaga dari masuknya benda asing dari luar mata misalnya debu, pasir, asap atau serpihan lainnya. Kelopak mata juga penting untung menyapu bola mata dengan cairan dan mengatur jumlah cahaya yang masuk menuju mata.
Bulu Mata
Menjadi bagian terluar dari mata yang mudah dikenali, fungsinya adalah untuk mengurangi cahaya yang masuk ke dalam mata dan juga mencegah masuknya objek kecil ke dalam mata seperti debu, pasir, atau kotoran.
Alis Mata
Kalau alis mata, merupakan bagian terluar mata yang cukup menonjol. Fungsinya adalah untuk menanhan keringat dari atas dahi agar tidak masuk ke dalam bagian mata.
Kelenjar Air Mata
Fungsinya adalah untuk menghasilkan air mata. Hal ini menjadi penting guna untuk membasahi mata dan menjaga mata agar tetap lembab. Selain itu, kelenjar air mata juga berguna untuk membersihkan debu dan membunuh berbagai bibit penyakit di dalam mata.
Mata Bagian Dalam dan FungsinyaOtot mata: fungsi bagian mata yang pertama adalah untuk mengatur gerakan bola mata.
Saraf mata: fungsi bagian mata ini untuk meneruskan rangsang cahaya ke otak.
Kornea: fungsi bagian mata ini untuk menerima rangsang cahaya dan meneruskannya ke bagian mata yang lebih dalam.
Iris: fungsi bagian mata ini untuk memberi warna pada mata dan mengatur besar-kecilnya pupil.
Pupil: berfungsi untuk mengatur jumlah cahaya yang masuk ke mata.
Retina: berfungsi utnuk membentuk bayangan benda yang kemudian dikirim oleh saraf mata ke otak. Koroid: fungsi bagian mata ini untuk mengalirkan oksigen dan nutrisi ke retina.
Sklera: berfungsi untuk melindungi dan mempertahankan bentuk bola mata.
Lensa: berfungsi untuk memfokuskan cahaya agar bayangan jatuh pada bintik kuning.
Bintik buta: berfungsi untuk menangkap dan meneruskan rangsang cahaya ke otak.
Bintik kuning: berfungsi untuk tempat jatuhnya bayangan.
Vitreous humor: fungsi bagian mata ini untuk menyokong lensa dan menjaga bentuk bola mata.
Aqueous humor: fungsi bagian mata ini untuk membiaskan cahaya dan menjaga bentuk bola mata.
Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh putrilst09 dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.
Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact
Last Update: Sun, 10 Jul 22