bagian virus yang di gunakan untuk menginveksi dna ke dalam

Berikut ini adalah pertanyaan dari elza97 pada mata pelajaran Biologi untuk jenjang Sekolah Menengah Pertama

Bagian virus yang di gunakan untuk menginveksi dna ke dalam sel bakteri adalah

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Bagian virus yang di gunakan untuk menginveksi DNA ke dalam sel bakteri adalah ekor virus

Ekor virus ini akan menghujam ke dalam sel bakteri dan menginfeksi bakteri denganmenyuntikkan materi genetik virus ke dalam bakteri.

Pembahasan

Virus yang menyerang bakteri disebut bakteriofag. Bakteriofag, juga disebut virus phage, salah satu kelompok virus yang menginfeksi bakteri.  

Bakteriofag ditemukan oleh Frederick W. Twort di Inggris Raya (pada tahun 1915) dan Félix d'Hérelle di Perancis (pada tahun 1917). D'Hérelle menciptakan istilah bakteriofag, yang dalam bahasa Latin berarti "pemakan bakteri," untuk menggambarkan kemampuan menginveksi bakteri yang dimiliki virus tersebut.  

Terdapat ribuan jenis bakteriofag, yang masing-masing hanya menginfeksi satu jenis atau beberapa jenis bakteri saja.

Contoh bakteriofag adalah bakteriofage T4 yang menyerang bakteri Escherecia coli.

Bakteriofag bekerja dengan meenginveksi bakteri menggunakan ekornya untuk memasukkan materi genetik virus (DNA atau RNA)  ke dalam sel bakteri. Ekor virus digunakan untuk mencengkeram sel inang, lalu ujung jarum penusuk di ekor bawah digunakan oleh virus untuk membuka sel inang dan menyuntikkan materi genetiknya ke sel yang diinfeksi.  

Bakteri kemudian akan dipaksa untuk melakukan replikasi atau menggandaan materi genetik virus. Setelah virus-virus anakan terbentuk, sel bakteri akan pecah dan mati, dan virus-virus anakan akan keluar dan menyebar.

------------------------------------------------

Pelajari lebih lanjut:

Gambar berikut merupakan bakteriofag. Ekor virus ditunjukan oleh nomor???

yomemimo.com/tugas/18177023

Detail Jawaban

Kode: 7.4.3  

Kelas: VII  

Mata pelajaran: Biologi    

Materi: Bab 3 - Klasifikasi Makhluk Hidup

Kata kunci: Virus

 


Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh diahviolin dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Wed, 20 Mar 19