cara mencangkok dengan benar???​

Berikut ini adalah pertanyaan dari natasya02266 pada mata pelajaran Biologi untuk jenjang Sekolah Menengah Pertama

Cara mencangkok dengan benar???​

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Jawaban:

1. Pilih batang pohon yang sudah dewasa dan berkambium ( contoh: rambutan, jambu, mangga ) yang memiliki diameter kira-kira 2 cm.

2. Potong bagian kulit batang kira-kira 10 cm kemudian diamkan 10-15 menit atau sampai getah batang pohon tersebut kering.

3. Setelah kering, campurkan tanah dan air secukupnya dan diaduk sampai merata sehingga kelihatan basah (jangan terlalu basah).

4. Kemudian tanah tersebut ditempelkan ke batang yang telah di kerat kulitnya dan dibungkus menggunakan plastik atau sabut kelapa.

5. Sebelum mengikat plastik atau sabut kepala, pastikan batang pohon yang telah di kerat tertutupi oleh tanah untuk menghindari kekeringan pada pada batang. Kemudian biarkan 3-4 bulan dan di siram 3x seminggu.

6. Setelah 3-4 bulan atau akar cangkokan telah tumbuh, potong bagian bawah cangkokan dengan gergaji untuk menghindari goyangan yang berlebihan pada cangkokan yang dapat membuat kegagalan.

7. Potong ranting-ranting kecil dan daun karena sangat berpengaruh dan akan mengakibatkan goyangan pada cangkokan sehingga  beberapa akar putus.

8. Buka bungkus cangkokan dengan hati-hati

9. Kemudian tanam terlebih dahulu dalam polybag hingga ranting dan daun bertumbuh.

10. Setelah ranting dan daun baru bertumbuh, cangkokan telah siap di tanam langsung di tanah.

Penjelasan:

Bahan dan alat :

1. Pisau ( tidak berkarat )

2. Tanah hitam yang subur

3. Plastik atau sabut kelapa

4. Tali plastik

5. Air secukupya

6. Gergaji

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh arraini1532 dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Tue, 06 Jul 21