Berikut ini adalah pertanyaan dari dedicongro pada mata pelajaran Biologi untuk jenjang Sekolah Menengah Pertama
Jawaban dan Penjelasan
Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.
Kelas: VIII
Mata Pelajaran: Biologi
Materi: Sistem Pernafasan pada Manusia
Kata kunci: paru-paru, alveolus
Saya akan mencoba menjawab pertanyaan ini dengan dua jawaban:
Jawabanpendek:
Manusia bernafas dengan menggunakan paru-paru. Udara masuk melalui hidungmelewati tenggorokan kemudian masuk ke paru-paru, dimana oksigen diserap olehpembuluh darah kapiler di alveolus paru-paru.
Jawabanpanjang:
Saat kita bernafas, udara masuk lewat hidung dan turun dari batang tenggorokanatau disebut juga trakea. Tenggorokan atau trakea ini bercabang dan menuju ke paru-paru.Cabang trakea ini disebut bronkus.Bronkus bercabang lagi menjadi cabang yang lebih kecil, seperti pohon. Cabangterkecil ini disebut bronkiolus. Setiap bronkiolus memasok udara ke sekumpulankantong kecil di paru-paru yang disebut alveolus.
Paru-parunya terdiridari jutaan alveolus, yang terisi dengan udara setiap kali kita menarik napasdan mengempis setiap kali kita mengembuskan napas. Banyaknya alveolus berukurankecil ini membuat paru-paru terlihat seperti spons. Alveolus terdiri darijaringan epitel skuamosa, yang sangat tipis dan elastis.
Setiap kantung alveolusdiselimuti dengan lapisan pembuluh kapiler, yang merupakan jaringan pembuluh darah kecil. Dinding pembuluhdarah kapiler dan dinding alveolus sama-sama sangat tipis sehingga molekuloksigen (O2) bisa menembus dari alveolus yang dipenuhi udara ke sel darah merahdi dalam pembuluh darah. Demikian juga, molekul karbon dioksida (CO2) bisa lewatdari sel darah merah ke dalam alveolus.
Karbon dioksida yangdibawa darah ke paru-paru adalah sisa metabolism. Saat tubuh menghembuskannafas, CO2 dikeluarkan dari paru-paru ke udara melalui tenggorokan dan hidung.
Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh diahviolin dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.
Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact
Last Update: Thu, 09 Apr 15