Pada inspirasi pernapasan perut, bagian yang berkontraksi secara berturut turut

Berikut ini adalah pertanyaan dari deaputri2391 pada mata pelajaran Biologi untuk jenjang Sekolah Menengah Pertama

Pada inspirasi pernapasan perut, bagian yang berkontraksi secara berturut turut

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Pada pernapasan terjadi proses inspirasi dan ekspirasi. Pada proses insipirasi pernapasan perut bagian yang berkontraksi adalah otot diafragma.

Pembahasan:

Pernapasansering juga dikenal denganrespirasi ialah proses pemasukan O2 (oksigen) ke dalam tubuh dan pengeluaran CO2 (karbon dioksida) dari dalam tubuh. Proses pertukaran kedua gas ini terjadi dalam darah manusia. Organ pernapasan pada manusia terdiri dari hidung, faring, trakea, bronkus, bronkiolus, dan paru-paru. Ada pun dua macam pernapasan yaitu pernapasan dada dan pernapasan perut.

1. Pernapasan dada berarti menggunakan dada dan otot yang berperan ialah otot-otot yang berada di sekitar tulang rusuk.

  • Inspirasi, prosesnya terjadi jika otot antar tulang rusuk berkontraksi, rongga dada akan terangkat/membesar, dan tekanan dalam rongga dada mengecil sehingga menyebabkan udara luar yang kaya akan oksigen masuk.
  • Ekspirasi, terjadi jika otot antar tulang rusuk berelaksasi, rongga dada akan mengecil, dan tekanan dalam rongga dada membesar sehingga udara kotor yang ada di dalam rongga dada yang kaya akan karbon dioksida keluar.

2. Pernapasan perut dikenal juga dengan pernapasan diafragma karena mengandalkan diafragma dalam proses pernapasannya.

  • Inspirasi, terjadi saat otot diafragma berkontrasi, rongga dada pun akan membesar, dan tekanan dalam rongga dada mengecil sehingga udara luar yang kaya oksigen akan masuk.
  • Ekspirasi, terjadi saat otot diafragma berelaksasi kembali seperti semula, rongga dada menjadi mengecil, dan tekanan dalam rongga dada pun mengecil sehingga udara kotor yang mengandung karbon dioksida keluar.

Pelajari Lebih Lanjut

Materi mengenai perbedaan pernapasan dada dan perut yomemimo.com/tugas/4387218

#BelajarBersamaBrainly #SPJ4

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh vaalennnnnn dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Wed, 28 Sep 22