Berikut ini adalah pertanyaan dari sdmlimas9953 pada mata pelajaran Biologi untuk jenjang Sekolah Menengah Pertama
Jawaban dan Penjelasan
Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.
Bioteknologi modern adalah bioteknologi yang dikembangkan dengan memanfaatkan prinsip biokimia,biomolekuler,dan rekayasa genetika dalam pembuatan produk.
Pendahuluan :
Bioteknologi sudah dikenal oleh manusia sejak ribuan tahun yang silam. pembuatan melalui proses fermentasi mikroba telah dikerjakan sejak sekitar 3.000 tahun sebelum Masehi. Dasar - dasar ilmiah bioteknologi mula diketahui sejak Antonie van Leeuwenhoek melakukan pengamatan bentuk sel pada tahun 1.680 dan pengenalan konsep pewarisan sifat yang dilakukan oleh Gregor Mendel pada awal abad 20.
Bioteknologi berasal dari kata bio dan teknologi. bio berarti hidup dan teknologi berarti suatu kemampuan untuk menghasilkan atau mengubah sesuatu yang tidak bermanfaat menjadi lebih bermanfaat dan bernilai guna.
Bioteknologi adalah penggunaan biokimia,mikrobiologi,dan rekayasa genetika secara terpadu untuk menghasilkan barang - barang atau lainnya bagi kepentingan manusia .
Jenis-jenis Bioteknologi
- Bioteknologi konvensional.
- Bioteknologi modern.
Pembahasan :
- soal =
Bioteknologi modern adalah bioteknologi yang dikembangkan dengan memanfaatkan.
- jawaban =
Bioteknologi modern memanfaatkan prinsip biokimia, biomolikuler, dan rekayasa genetika dalam pembuatan produk.
- penjelasan =
bioteknologi modern makin berkembang dengan ditemukannya enzim restriksi dan struktur DNA.
Kelebihan =
- Perbaikan sifat genetis dilakukan secara terarah.
- Dapat mengatasi kendala ketidaksesuaian genetik
- Hasil dapat diperhitungkan.
Kekurangan =
- Biaya produksi relatif lebih mahal
- Memerlukan kecanggihan teknologi
- Pengaruh jangka panjang belum diketahui
Pelajari Lebih Lanjut :
- Jelaskan pengertian Bioteknologi
- Tiga contoh bioteknologi modern
- Dua jenis bioteknologi
Detail Jawaban :
Mapel = IPA ( Ilmu Pengetahuan Alam ) biologi
Kelas = 9 ( IX )
Bab = 7 - Bioteknologi dan penerapannya dalam kehidupan
Kata Kunci = Bioteknologi modern
# BelajarBersamaBrainly
Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh MathraraX dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.
Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact
Last Update: Sun, 10 Jul 22