jelaskan proses pembentukan bayangan pada mata (proses melihat)

Berikut ini adalah pertanyaan dari naradevs80 pada mata pelajaran Biologi untuk jenjang Sekolah Menengah Pertama

Jelaskan proses pembentukan bayangan pada mata (proses melihat)

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Jawaban:

Proses pembentukan bayangan pada mata yaitu:

Impuls datang berupa cahaya yang akan masuk ke mata melalui kornea akan  melewati pupil mata yang lebarnya pupil  diatur oleh iris (intensitas cahaya di atur oleh iris), kemudian cahaya akan dibiaskan oleh lensa mata, sehingga  terbentuk bayangan diretina yang bersifat nyata, terbalik, diperkecil ,kemudian akan diteruskan ke sel batang dan kerucut yanga akan meneruskan sinyal cahaya melalui saraf optik menuju ke otak untuk menerjemahkan impuls, yang akan terbentuk bayangan terlihat sesuai objeknya.

Penjelasan:

Anatomi mata manusia dan fungsinya :

  1. Kornea berfungsi sebagai jendela dan sebagai jalan masuk cahaya ke mata agar bisa melihat kata-kata dan gambar secara jelas.
  2. Bilik mata depan adalah sebuah kantung mirip jelly yang berada di belakang kornea mata, di depan lensaberisi cairan aqueous humor yang membantu membawa nutrisi ke jaringan mata berfungsi sebagai penyeimbang tekanan di dalam mata.
  3. Sklera adalah selaput putih keras dengan jaringan fibrosa yang menutupi seluruh bola mata kecuali bagian kornea.
  4. Iris dan pupil adalah bagian dari anatomi mata yang saling berhubungan satu sama lain. Iris adalah membran berbentuk cincin di dalam mata yang mengelilingi lubang di tengahnya. Lubang di tengahnya itulah yang disebut dengan pupil. Pupil merupakan otot yang bisa tertutup dan terbuka atau mengecil dan membesar.
  5. Lensa adalah sebuah jaringan transparan dan lentur yang terletak tepat di belakang iris dan pupil. Fungsi lensa adalah membantu memusatkan cahaya dan gambar pada retina.
  6. Choroid dan konjungtiva (conjunctiva) adalah membran cokelat gelap yang terdapat banyak pembuluh darah di dalamnya. Posisinya terletak di antara sklera dan retina. Choroid ini berfungsi untuk memasok darah dan nutrisi ke retina dan ke semua struktur lainnya pada bagian anatomi mata. Sedangkan konjungtiva adalah lapisan transparan yang melapisi kornea dan kelopak mata.
  7. Vitreous humor adalah zat seperti jelly yang mengisi bagian dalam bagian belakang mata.
  8. Retina dan optik adalah sebuah jaringan yang peka terhadap cahaya. Retina ini melapisi permukaan bagian dalam mata. Sel di retina bisa mengubah cahaya masuk menjadi impuls listrik.

Pelajari lebih lanjut  

  1. Materi tentang Lapisan transparan yang melapisi kornea dan kelopak mata: yomemimo.com/tugas/17767063
  2. Materi tentang Kelainan Pada Mata: yomemimo.com/tugas/1207050

-----------------------------

Detil Jawaban  

Kelas : XI (SMA)

Mapel : Biologi

Bab : Jaringan Hewan

Kode : 11.4.3

Kata Kunci: proses penglihatan manusia

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh Asreti dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Sat, 27 Jul 19