Bagaimana cara bakteri memperoleh makanan

Berikut ini adalah pertanyaan dari cacasdr9505 pada mata pelajaran Biologi untuk jenjang Sekolah Menengah Pertama

Bagaimana cara bakteri memperoleh makanan

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Jawaban:

Berdasarkan cara bakteri memperoleh makanan atau cara hidupnya, bakteri dapat dibedakan menjadi bakteri heterotrof dan autotrof

•Bakteri heterotrof

Pada umumnya bakteri ini tidak berklorofil. Kehidupan bakteri ini sangat tergantung pada bahan organik yang ada di sekitarnya, karena bakteri tersebut tidak dapat mengubah bahan anorganik menjadi bahan organik. Bakteri heterotrof dapat dibedakan sebagai berikut.

1) Bakteri parasit: mendapatkan zat makanan dari organisme lain yang ditumpanginya (inang).

2) Bakteri saprofit: mendapatkan zat makanan dari sisa-sisa organisme yang telah mati. Bakteri jenis ini dapat merombak bahan organik menjadi bahan anorganik.

3) Bakteri patogen: bakteri parasit yang menimbulkan penyakit pada hospes/inang yang dihinggapi.

4) Bakteri apatogen: bakteri yang tidak menimbulkan penyakit pada inangnya.space

•Bakteri autotrof

Semua jenis bakteri autotrof mampu membuat makanan sendiri dengan cara mengubah bahan anorganik menjadi bahan organik. Pengubahan dapat terjadi melalui dua cara, yaitu sebagai berikut.

1) Fotoautotrof: menggunakan cahaya sebagai energi untuk membantu menyusun bahan organik dari bahan anorganik. Kelompok ini terdiri dari bakteri hijau dan bakteri ungu.

2) Kemoautotrof: menggunakan bahan kimia sebagai energi untuk membantu proses penyusunan bahan organik dari bahan anorganik.space

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh aja30127 dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Tue, 15 Feb 22