sebutkan nilai nilai positif yang bisa diambil dari lebah ?​

Berikut ini adalah pertanyaan dari unknown pada mata pelajaran Biologi untuk jenjang Sekolah Menengah Pertama

Sebutkan nilai nilai positif yang bisa diambil dari lebah ?​

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

1. Cinta Kebersihan

Lebah adalah hewan yang bersih dan cinta akan kebersihan. Di antara kebersihan yang ditunjukkan lebah adalah tempat dia memilih sarang. Sarang lebah dibuat di bukit-bukit, di pohon-pohon atau tempat-tempat yang tinggi. Semua tempat di atas adalah tempat yang bersih, dan jauh dari polusi. Lebah tidak pernah bersarang di tanah, atau tempat yang kotor lainnya. Begitulah pola hidup yang mesti dicontoh oleh semua manusia, yaitu mencintai cara hidup yang bersih. Baik bersih secara fisik maupun secara mental.

2. Tidak Mengambil yang Bukan Haknya

Lebah hanya menghisap saripati bunga. Ia hanya mengambil yang inti dan membiarkan yang lain. Lebah tahu, yang menjadi kebutuhannya hanyalah saripati, bukan yang lainnya. Ini mengajarkan bahwa setiap manusia harus mengambil sesuatu yang baik dan halal. Sebab, mengambil hak yang lain hukumnya adalah haram.

3. Tidak Merusak

Lebah tidak merusak. Di mana pun dia hinggap, tak ada tangkai daun ataupun ranting pohon yang patah. Betapa santunnya hewan kecil ini hingga dalam bergaul dia tidak menyakiti siapa pun dan senantiasa menjaga kedamaian dalam setiap suasana. Lebah senantiasa memegang prinsip ketenteraman dalam pergaulan. Sifat baik tersebut sudah sepatutnya kita tiru.

4. Memiliki Harga Diri

Lebah punya harga diri. Ia tidak akan pernah mengganggu orang lain selama kehormatan dan harga dirinya dihormati. Namun, bila harga dirinya dizalimi, ia akan siap â??menyengatâ?? pengganggunya. Karena itu, setiap manusia harus senantiasa mampu menjaga kehormatan dirinya. Tidak menjadi pembuat onar, namun selalu siap membela diri jika diganggu ketentramannya.

5. Hanya Mengeluarkan Hal yang Baik dan Bermanfaat

Karena lebah hanya mengkonsumsi yang baik-baik, dengan cara yang baik pula, maka lebah hanya mengeluarkan sesuatu yang bersih dari dalam tubuhnya, yaitu madu. Madu berasal dari perut lebah dan mempunyai banyak khasiat bagi kesehatan

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh taniasenjana61 dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Mon, 22 Nov 21