1. menurutmu mengapa kita harus berkeringat ketika suhu udara meningkat?2.

Berikut ini adalah pertanyaan dari raihan179534 pada mata pelajaran Biologi untuk jenjang Sekolah Menengah Pertama

1. menurutmu mengapa kita harus berkeringat ketika suhu udara meningkat?2. pada kulit juga terdapat jaringan adiposa, apakah fungsi dari jaringan tersebut?
3. bagaimanakah jika dalam kulit mu tidak ada jaringan adiposa?
4. cari tahu fungsi kulit yg lainnya!​

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Jawaban:

1.Peningkatan suhu tubuh atau lingkungan merupakan penyebab utama berkeringat. Suhu udara yang panas akan membuat tubuh mengeluarkan keringat sebagai cara mendinginkan diri. Saat kelenjar keringat diaktifkan, keringat akan keluar melalui pori-pori kulit. Saat keringat menguap maka tubuh akan mendingin.

2.Jaringan adiposa putih berperan dalam penyimpanan energi dalam bentuk lemak / lipid, sedangkan jaringan adiposa coklat berperan dalam pengeluaran energi. Jaringan adiposa coklat berperan sebagai anti-obesitas karena memiliki kemampuan mengoksidasi asam lemak dan glukosa untuk mempertahankan thermogenesis (panas tubuh).

3.Seperti fungsinya, yaitu untuk menjaga suhu tubuh, menahan benturan dan sebagai cadangan makanan, maka jika kulit tidak memiliki adiposa, suhu tubuh akan sulit untuk menjadi normal, selain itu tidak ada alat untuk menjaga benturan tubuh dan kehilangan tempat untuk menaruh cadangan makanan.

4.Melindungi tubuh

Sebagai organ tubuh paling luas, kulit memiliki fungsi perlindungan tubuh, yakni berfungsi melindungi otot, tulang, ligamen, pembuluh darah, sel saraf, serta organ di dalam tubuh. Kulit juga sangat berperan terhadap daya tahan tubuh untuk melindungi diri dari kuman berbahaya dan zat atau benda asing, seperti polusi. Ketika kulit terluka, misalnya luka di lutut, diperlukan perawatan luka yang baik agar tidak terjadi infeksi.

Menjaga suhu tubuh

Kulit dapat merespons naik atau turunnya suhu tubuh, yang dikirimkan berupa sinyal dari otak. Untuk mendinginkan tubuh yang kepanasan, kelenjar keringat akan membuat tubuh mengeluarkan keringat melalui kulit.

Menyimpan lemak dan membantu proses sintesis vitamin D

Kulit berfungsi sebagai pusat penyimpanan air dan lemak. Lemak ini bertugas menyangga otot dan tulang agar tetap menempel. Kemudian memungkinkan berlangsungnya proses sintesis vitamin D yang diperoleh dari sinar matahari.

Menjadi indera perasa

Kulit memiliki beragam ujung saraf yang berfungsi sebagai indera perasa manusia terhadap suhu panas atau dingin, sentuhan, getaran, tekanan, hingga rasa nyeri dan sensasi lainnya.

Mendukung penampilan

Kulit merupakan organ yang pertama kali dilihat oleh orang lain. Dengan warna dan tekstur yang dimilikinya, kulit dapat mendukung penampilan, daya tarik, sekaligus kepercayaan diri seseorang

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh selviawulandari591 dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Tue, 06 Jul 21