1.Jelaskan peran tokoh dari masing-masing Tokoh berikut dalam organisasi

Berikut ini adalah pertanyaan dari raniputrikinanti pada mata pelajaran Sejarah untuk jenjang Sekolah Menengah Pertama

1.Jelaskan peran tokoh dari masing-masing Tokoh berikut dalam organisasi Putra- Ir Soekarno
-ki hajar Dewantara
-Moh Hatta
-K H mas Mansyur


2 guna mewujudkan kemerdekaan bagi Indonesia para nasionalis akan berkoperasi dengan Jepang dan membentuk Putera melakukan propaganda hal tersebut supaya penduduk Indonesia bersedia mengikuti organisasi militer dan semi militer bentukan Jepang namun saat itu ada yang pro dan kontra pihak yang kontra mengecap kaum nasionalis antek-antek Jepang guna mengecek kebenaran sejarah Putera tersebut
-Anggota
-hasil
-opini masyarakat pro dan kontra

3 bagaimana Dampak dari kebijakan dan tindakan jepang tersebut terhadap rakyat Indonesia?

tolong jawab yg benar dan tepat jangan asal jawab kalau gak tau jawaban ya dak usah di jawab​

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Jawaban:

1. tokoh-tokoh organisasi PUTERA adalah Ir. Soekarno, Ki Hajar Dewantara, Mohammad Hatta dan KH Mas Mansyur. Mereka disebut sebagai empat serangkai saat itu. Putera ini adalah organisasi bentukan Jepang dan merupakan kependekan dari Pusat Tenaga Rakyat.

2. • Anggota:

- Soekarno.

- Moh Hatta.

- Ki Hajar Dewantara.

- KH Mas Mansyur.

• Hasil:

Pusat Tenaga Rakyat (disingkat Putera) adalah organisasi yang dibentuk pemerintah Jepang di Indonesia pada 16 April 1943 dan dipimpin oleh Empat Serangkai.

Tujuan Putera adalah membangun dan menghidupkan kembali hal-hal yang dihancurkan Belanda. Menurut Jepang, Putera bertugas untuk memusatkan segala potensi rakyat guna membantu Jepang dalam perang.

Selain tugas propaganda, Putera juga bertugas memperbaiki bidang sosial ekonomi.

• Opini Masyarakat Pro dan kontra:

Pro: Banyak unsur masyarakat yang mendukung bergabung. Di antaranya Persatuan Guru Indonesia, Perkumpulan Pegawai Pos Menengah, Pegawai Pos Telegraf Telepon dan Radio, serta Pengurus Besar Istri Indonesia di bawah pimpinan Maria Ulfah Santoso.

Kontra: Ada juga kelompok pemuda yang bergabung yakni Barisan Banteng, Badan Perantaraan, dan Pelajar Indonesia serta Ikatan Sport Indonesia.

3. Dampak kebijakan dan tindakan Jepang terhadap rakyat Indonesia:

•Dampak positif

- Jepang memberikan ruang bagi bangsa Indonesia dalam merumuskan dasar negara sebagai bentuk pemenuhan janji mereka pada kemerdekaan Indonesia.

- Jepang memberikan pelatihan, terutama pendidikan militer yang lebih bagus daripada kebijakan negara penjajah sebelumnya, yaitu Belanda. Pendidikan tersebut, ternyata juga berperan dalam mendukung persiapan pembentukan pertahanan bagi negara baru.

- Jepang memberikan kebebasan pembentukan organisasi sehingga hal itu bisa memperkuat persatuan dan kesatuan secara tidak langsung bagi para anggota di dalamnya.

•Dampak negatif

- Masyarakat Indonesia mengalami kondisi yang memprihatinkan, mulai dari penyiksaan hingga sistem kerja paksa seperti romusha

- Jepang sangat membatasi ranah pendidikan, bahkan tidak memperbolehkan institusi pendidikan berkembang

-Jepang melarang berdirinya organisasi politik

Penjelasan:

1. Jepang membentuk PUTERA pada tanggal 16 April di tahun 1943 dan menunjuk empat serangkai sebagai pemimpinnya. Tujuan utama dari organisasi Putera ini adalah membujuk kamum intelektual juga kaum nasionalis di Indonesia agar berkenan mengabdikan segala pikiran juga tenaga yang mereka miliki dalam rangka melawan tentara sekutu. Jepang menggunakan para pemimpin dan kaum intelektual Indonesia ini dengan harapan rakyat akan tergerak dan mendukung penuh agenda Jepang.

Dengan demikian, tokoh-tokoh organisasi PUTERA adalah Ir. Soekarno, Ki Hajar Dewantara, Mohammad Hatta dan KH Mas Mansyur. Mereka disebut sebagai empat serangkai saat itu. Putera ini adalah organisasi bentukan Jepang dan merupakan kependekan dari Pusat Tenaga Rakyat.

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh AkmalMuslimAr dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Fri, 03 Jun 22