penyakit yang disebabkan karena peradangan pada selaput lendir dari trakea

Berikut ini adalah pertanyaan dari jacindabilly pada mata pelajaran Biologi untuk jenjang Sekolah Menengah Atas

penyakit yang disebabkan karena peradangan pada selaput lendir dari trakea dan saluran bronkus tersebut​

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Jawaban:

Bronkitis

Penyakit Bronkitis adalah istilah umum untuk terjadinya infeksi yang menyebabkan iritasi dan peradangan pada area bronkus di paru-paru. Bronkus itu sendiri merupakan pipa tabung pernapasan yang merupakan cabang dari trakea (batang tenggorok) yang membawa oksigen ke paru-paru baik kanan maupun kiri.

Dalam hal ini, dinding bronkus memproduksi lendir sebagai mekanisme pertahanan tubuh untuk menangkap debu atau partikel lain yang dapat menyebabkan iritasi.

Ketika terjadi bronkitis, iritasi dan peradangan membuat dinding bronkus memproduksi lebih banyak lendir. Tubuh kemudian akan berusaha mengeluarkan kelebihan lendir ini melalui mekanisme batuk.

Bronkitis dibagi menjadi dua, yaitu:

  • Bronkitis akut Peradangan yang terjadi hanya sementara. Gejala batuk dan produksi lendir yang berlebih dapat berlangsung hingga tiga minggu. Infeksi akut ini bisa menyerang semua golongan usia. Akan tetapi, anak-anak di bawah lima tahun merupakan golongan yang cukup sering terkena bronkitis akut. Diketahui penyakit ini lebih sering terjadi di musim dingin dan sering berkembang setelah selesma biasa, sakit tenggorokan, atau flu.Bronkitis kronikBerupa batuk produktif (banyak lendir) yang dapat berlangsung selama tiga bulan dalam setahun dan setidaknya terjadi dalam dua tahun berturut-turut.
  • Bronkitis kronik , sering menyerang mereka yang berusia di atas 40 tahun dan kadangkala berhubungan dengan penyakit paru obstruktif kronik

SEMOGA MEMBANTU !!!

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh naidahsuldi99 dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Thu, 26 May 22