Berikut ini adalah pertanyaan dari florensiaranata pada mata pelajaran Biologi untuk jenjang Sekolah Menengah Atas
Jawaban dan Penjelasan
Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.
Jawaban:
Komponen Ekosistem dapat berupa komponen biotik dana biotik. Semuanya memiliki peranan yang saling berhubungan satu sama lain. Berikut ini merupakan penjelasannya.
Pembahasan:
Komponen penyusun ekosistem
Ekosistem tersusun atas 2 komponen, yaitu komponen biotik & komponen abiotik.
Pengertian Biotik
Komponen biotik adalah semua makhluk hidup yang ada di bumi, misalnya manusia, hewan, dan tumbuhan. Di dalam suatu ekosistem, komponen biotik digolongkan menjadi 3, yaitu produsen, konsumen, dan pengurai.
1. Produsen
Produsen merupakan mahluk hidup yang dapat memproduksi makanan sendiri melalui proses fotosintesis, sehingga kelompok produsen ini diduduki oleh tumbuhan yang memiliki klorofil. Produsen berperan sebagai sumber makanan bagi makhluk hidup lainnya.
2. Heterotrof / Konsumen
Komponen heterotrof yaitu makhluk hidup yang memanfaatkan makanan dari bahan-bahan organik yang telah disediakan oleh makhluk hidup lain. Komponen heterotrof disebut pula dengan konsumen makro (fagotrof) karena makanan yang dikonsumsi memiliki ukuran lebih kecil. Makhluk hidup yang digolongkan heterotrof adalah manusia, hewan, jamur, dan mikroba.
3. Pengurai / dekomposer
Pengurai atau dekomposer merupakan makhluk hidup yang bertugas untuk menguraikan bahan organik yang berasal dari makhluk hidup yang telah mati. Pengurai disebut pula dengan konsumen makro (sapotrof), karena makanan yang dikonsumsi berupa makanan dengan ukuran lebih besar dari makhluk hidup tersebut. Makhluk hidup pengurai menggunakan hasil penguraian dan melepaskan zat-zat nutrisi yang akan digunakan kembali oleh kelompok produsen. Kelompok makhluk hidup ini yaitu jamur dan bakteri. Ada juga kelompok yang disebut detrivor, yaitu pengurai yang memakan sisa bahan organik, seperti kutu kayu.
Pengertian Abiotik
Komponen abiotik adalah komponen mati yang ada pada bumi, bermanfaat dalam kehidupan makhluk hidup. Misalnya yaitu udara, tanah, air, sinar matahari, suhu, dan kelembaban.
1. Udara
Udara merupakan sekumpulan gas yang membentuk atmosfer serta menyelimuti bumi. Udara tersusun 21,94% oksigen (O2); 78,09% Nitrogen (N2) ; 0,032% karbon dioksida (CO2); dan gas lain (Ne, He, Kr, Xe, H2, CH4, N2O). Komponen udara ini sangat penting dalam sistem pernapasan makhluk hidup serta siklus-siklus lainnya.
2. Air
Air mengandung unsur atau senyawa kimia yang jumlahnya bervariasi. Unsur tersebut diantaranya yaitu amonium, nitrit, kalsium, fosfat, natrium, dengan jumlah yang bergantung pada kualitas udara dan tanah yang dilaluinya. Air sangat dibutukan oleh makhluk hidup.
3. Cahaya matahari
Cahaya matahari sangat dibutuhkan oleh produsen untuk proses fotosintesis.
4.Tanah
Komponen tanah utama adalah bahan organik, air, bahan mineral, dan udara. Tumbuhan memperoleh air dan garam-garam mineral yang ada di dalam tanah melalui akar-akarnya. Sedangkan, manusia memanfaatkan tanah sebagai lahan pemukiman, peternakan, dan lain-lain.
5. Suhu
Suhu merpakan derajat energi panas yang berasal dari radiasi sinar matahari. Suhu udara pada setiap sistem berbeda-beda, bergantung pada garis lintang (latitude) dan ketinggian tempat (altitude). Semakin dekat dengan kutub, suhu udara pun semakin dingin. Suhu juga sebagai faktor pembatas bagi kehidupan dan memberikan pengaruh pada keanekaragaman hayati pada ekosistem tertentu.
6. Kelembapan
Kelembapan dipengaruhi oleh adanya sinar matahari, curah hujan, dan juga angin. Ekosistem dengan tingkat kelembapan berbeda akan menghasilkan komposisi ekosistem yang berbeda.
Pelajari Lebih Lanjut :
- Materi tentang aliran energi dan rantai makanan yomemimo.com/tugas/22644713
- Materi tentang perubahan ekosistem yomemimo.com/tugas/2327539
- Materi tentang ekosistem buatan yomemimo.com/tugas/19648907
Detail Jawaban :
Kelas : X
Mapel : Biologi
Bab : Ekologi
Kode : 10.4.10
#TingkatkanPrestasimu
Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh sandi13237 dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.
Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact
Last Update: Thu, 19 May 22