Berikut ini adalah pertanyaan dari efelinenaomi pada mata pelajaran Biologi untuk jenjang Sekolah Menengah Atas
Jawaban dan Penjelasan
Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.
Reaksi A: C6H12O6 + 6O2 -> 6CO2 + 6H2O + Energi
Reaksi B: C6H12O6 -> 2C2H5OH + 2CO2 + Energi
a. Reaksi A adalah reaksi apa?
b. Reaksi B adalah reaksi apa?
Reaksi C6H12O6 + 6O2 -> 6CO2 + 6H2O + Energi merupakan reaksi biologi respirasi aerob yang terjadi pada organel mitokondria.
Reaksi C6H12O6 -> 2C2H5OH + 2CO2 + Energi merupakan reaksi dalam proses fermentasi alkohol. Fermentasi alkohol ini termasuk dalam respirasi anaerob karena tidak melibatkan oksigen.
Pembahasan
Respirasi aerob merupakan proses produksi energi yang melibatkan oksigen di dalamnya. Sementara itu, respirasi anaerob merupakan proses produksi energi yang tidak melibatkan oksigen. Energi yang dihasilkan dapat digunakan untuk memenuhi kebutuhan unsur-unsur kehidupan suatu makhluk hidup. Respirasi anaerob menghasilkan jumlah energi yang lebih sedikit dari respirasi aerob.
Pelajari lebih lanjut
Materi tentang respirasi anaerob yomemimo.com/tugas/11937851
#BelajarBersamaBrainly #SPJ1
Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh ChristaviaAyunda dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.
Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact
Last Update: Mon, 28 Nov 22