Apakah jamur pada tempe dan pada roti memiliki sekat atau

Berikut ini adalah pertanyaan dari na0325230 pada mata pelajaran Biologi untuk jenjang Sekolah Menengah Atas

Apakah jamur pada tempe dan pada roti memiliki sekat atau Septa?tolong dijawab ya mau dikumpulkan besok pliss jangan ngasal ​

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Jawaban:

TIDAK MEMILIKI SEKAT

Penjelasan:

Jamur tempe memiliki ciri utama yaitu misellium nya tidak bersekat yang juga merupakan ciri utama dari family Mucoraceae.

Jamur tempe terbentuk dari beberapa tipe hifa.

Zygomycota merupakan jamur yang sporanya berdinding tebal. Adapun ciri-ciri dari klasifikasi jamur ini adalah:

Hifanya tidak bersekat, sehingga mempunyai beberapa inti (senositik).

Dapat berkembang biak melalui reproduksi seksual dengan membentuk zigospora, serta melalui reproduksi aseksual dengan membentuk sporangiospora, serta bagian tubuhnya membentuk rhizoid.

Contoh zygomycota yaitu Rhizopus stolonifer (tumbuh di roti) dan Rhizophus oryzae (jamur tempe)

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh Taritar28 dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Thu, 21 Apr 22