1. Menurut hukum Hardy Weinberg apakah syarat agar penurunan sifat

Berikut ini adalah pertanyaan dari aida777septiana pada mata pelajaran Biologi untuk jenjang Sekolah Menengah Atas

1. Menurut hukum Hardy Weinberg apakah syarat agar penurunan sifat dapat diturunkan dari satugenerasi ke generasi berikutnya?
Jawab: ...............
2. Sebutkan faktor-faktor yang memengaruhi evolusi!
Jawab:
3. Apakah tujuan seleksi alam?

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Jawaban:

Faktor yang mendorong terjadinya evolusi menurut Hardy-Weinberg jika populasi kecil, ada migrasi, terjadi mutasi, terjadi seleksi alam, dan perkawinan tidak acak.

Evolusi merupakan salah satu dari cabang ilmu biologi yang membahas tentang perubahan makhluk hidup yang terjadi berangsur-angsur dengan kurun waktu yang sangat lama. Pada evolusi terdapat teori yang terkenal yaitu "Teori evolusi Hardy-Weinberg". Pada teori ini menyatakan bahwa alel dan frekuensi genotip dalam suatu populasi akan tetap konstan dari generasi ke generasi tanpa adanya pengaruh evolusioner lain. Ada beberapa syarat berlakunya hukum Hardy-Weinberg, antara lain:

1. Populasi cukup besar

2. Tidak ada migrasi

3. Tidak terjadi mutasi

4. Tidak terjadi seleksi alam

5. Reproduksi berlangsung secara acak

Maka jika syarat tersebut tidak terpenuhi yang terjadi adalah berlangsungnya proses evolusi.

Jadi, faktor yang mendorong terjadinya evolusi menurut Hardy-Weinberg jika populasi kecil, ada migrasi, terjadi mutasi, terjadi seleksi alam, dan perkawinan tidak acak.

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh nazahrouu dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Thu, 08 Jun 23