Jelaskan empat katub yang ada pada jantung manusia ​

Berikut ini adalah pertanyaan dari aisyahfitri539 pada mata pelajaran Biologi untuk jenjang Sekolah Menengah Atas

Jelaskan empat katub yang ada pada jantung manusia


Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Jawaban:

Jantung memiliki 4 katup yang berfungsi mengatur aliran darah pada saat organ tersebut memompa darah. Katup juga berfungsi sebagai pembatas ruang jantung. Di antaranya adalah:

Katup trikuspid. Katup ini merupakan katup yang 1.menjadi batas antara atrium (serambi) kanan dan ventrikel (bilik) kanan jantung.

2.Katup mitral. Katup mitral merupakan katup yang menjadi batas antara atrium kiri dan ventrikel kiri jantung.

3.Katup pulmonal. Merupakan katup pembuluh paru-paru yang mengatur aliran darah dari ventrikel kanan menuju pembuluh arteri paru-paru.

4.Katup aorta. Merupakan katup yang mengatur aliran darah dari ventrikel kiri menuju pembuluh aorta dan berlanjut ke seluruh tubuh.

Penjelasan:

semoga bermanfaat

jadikan jawaban terbaik ya

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh Mikasa0287 dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Fri, 16 Jul 21