Jelaskan beberapa contoh kelainan atau penyakit pada sistem ekskresi manusia

Berikut ini adalah pertanyaan dari muhammadakbar03 pada mata pelajaran Biologi untuk jenjang Sekolah Menengah Atas

Jelaskan beberapa contoh kelainan atau penyakit pada sistem ekskresi manusia kemudian jelaskan pengertian dan ciri-ciri penyakit tersebut​Tolong bantu dong

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Jawaban:

beberapa penyakit dalam sistem ekskresi manusia :

1. Nefritis

adalah penyakit rusaknya nefron terutama pada bagian bagian glomerulus ginjal. nefritis disebabkn oleh infeksi bkteri streptococcus.

ciri ciri  nefritis :

-Sering mual dan muntah

-Tekanan darah tinggi.

-urin yang keruh & mengandung darah atau nanah

2. albuminuria  

adalah penyakit yang terjadi akibat adanya kerusakan pada glomerulus yang berperan dalam proses filtrasi sehingga pada urine ditemukannya protein.

ciri ciri  albuminuria :

-urinasi yang lebih sering (overactive bladder),

-terdapat zat protein didalam urine

-mual dan muntah,  

3. batu ginjal

adalah gangguan yang terjadi akibat terbentuknya endapan garam kalsium didalam rongga ginjal ,saluran ginjal , atau kandung kemih.

ciri ciri batu ginjal :

-kesulitan buang air kecil  

-mengalami tekanan darah tinggi.

4. diabetes insipidus

adalah penyakit yang disebabkan karena seseorang kekurangn hormon ADH atau hormon antidiuretik.

-ciri ciri diabetes insipidus yaitu sering buang air kecil secara terus menerus

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh ManusiaBerguna16 dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Tue, 15 Jun 21