pers garis lurus melalui 1 titik​

Berikut ini adalah pertanyaan dari iqbalalmahdi6 pada mata pelajaran Matematika untuk jenjang Sekolah Menengah Atas

Pers garis lurus melalui 1 titik​

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Rumus Persamaan Garis Lurus

Sebelum kita mempelajari tentang rumus – rumusnya, kita harus memahami terlebih dahulu pengertian dan definisinya terlebih dahulu. Dan dalam sebuah persamaan garis lurus.

Ada satu komponen yang tidak dapat terlepas darinya yaitu Gradien . Apakah yang dimaksud dengan gradien? Perhaikan penjelasan di bawah ini :

A. Pengertian Persamaan Garis Lurus

Persamaan Garis lurus yaitu suatu perbandingan antara koordinat y dan koordinat x dari dua titik yang terletak pada sebuah garis.

Sedangkan garis lurus sendiri ialah kumpulan dari titik – titik yang sejajar. Dan garis lurus dapat dinyatakan dalam berbagai bentuk.

Dibawah ini beberapa contoh untuk menyatakan persamaan garis lurus, yaitu :

y = mx

y = -mx

y = a

x = a

ax + by = ab

ax – by = -ab

dan lain-lain

Perhatikan gambar dibawah ini beberapa contoh grafik dan bentuk garis lurus serta cara menyatakan atau menentukannya :

Contoh Cara Menentukan Persamaan Garis Lurus

cara menentukan persamaan garis lurus

B. Pengertian Gradien

Gradien yaitu Perbandingan komponen y dan komponen x , atau disebut juga dengan kecondongan sebuah garis. Lambang dari suatu gradien yaitu huruf “m”.

Gradien juga dapat dinyatakan sebagai nilai dari kemiringan suatu garis dan dapat dinyatakan dengan perbandingan Δy/Δx

Perhatikan gambar dibawah ini untuk menentukan gradien pada sebuah persamaan garis berikut :

Cara Menentukan Gradien

persamaan garis lurus pdf

Berikut ini rumus mencari gradien garis dengan beberapa jenis persamaan :

Gradien dari persamaan ax + by + c = 0

Persamaan Garis Lurus

Gradien yang melalui titik pusat ( 0 , 0 ) dan titik ( a , b )m = b/a

m = b/a

Gradien Yang melalui titik ( x1 , y 1 ) dan ( x2 , y2 )

m = y1 – y2 / x1 – x2 atau m = y2 – y1 / x2 – x1

Gradien garis yang saling sejajar ( / / )

m = sama atau jika dilambangkan adalah m1 = m2

Gradien garis yang saling tegak lurus ( lawan dan kebalikan )

m = -1 atau m1 x m2 = -1

C. Rumus Cara Menentukan

1. Persamaan Garis Lurus bentuk umum ( y = mx )

Persamaan yang melalui titik pusat ( 0 , 0 ) dan bergradien m .

Contoh :

Tentukan persamaan garis lurus yang melalui titik pusat ( 0 , 0 ) dan bergradien 2 !

Jawab : y = mx

y = 2 x

2. y = mx + c

->Persamaan garis yang / / dengan y = mx dan bergradien m

-> Persamaan garis yang melalui titik ( 0 , c ) dan bergradien m. ( 0 , c ) adalah titik potong sumbu y .

3. Persamaan Garis Lurus Yang Melalui titik ( x1 , y1 ) dan bergradien m

persamaannya yaitu :

y – y1 = m ( x – x1 )

4. Persamaan Garis Lurus Yang Melaui Dua titik yaitu ( x1 , y 1 ) dan ( x2 , y2 ) .

Persamaan Garis Lurus

Contoh Soal

Contoh Soal 1

Tentukan Gradien garis yang melalui titik ( 0 , 0 ) dengan titik A ( -20 , 25 ) ?

Penyelesaian :

Diketahui :

Titik ( 0 , 0 )

Titik A ( -20 , 25 )

Ditanya : m = . . .?

Jawab :

m = b / a = 25 / -20 = – 5/4

Contoh Soal 2

Tentukan Gradien garis yang melalui titik A ( -4 , 7 ) dan B ( 2 , -2 ) ?

Penyelesaian :

Diketahui :

Titik A ( -4 , 7 )

TitikB ( 2 , -2 )

Ditanya : m = . . ?

Jawab :

m= y1 – y2 / x1 – x2

m = 7 – ( -2) / -4 -2

m = 9 / -6

m = – 3/2

semoga membantu y..

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh citracahya1234 dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Tue, 27 Jul 21