Berikut ini adalah pertanyaan dari mantongchristian23 pada mata pelajaran Bahasa lain untuk jenjang Sekolah Menengah Pertama
Jawaban dan Penjelasan
Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.
Jawaban:
Tuhan Yesus berpesan dalam Matius 28:19 – 20 yang berbunyi “pergilah, jadikanlah semua bangsa muridKu dan baptislah mereka dalam nama Bapa, Anak, dan Roh Kudus dan ajarlah mereka melakukan segala sesuatu yang telah Kuperintahkan kepadamu”. Ini adalah perintah Tuhan Yesus yang sering disebut the great commission. Bagaimana kita memahaminya??
“Pergilah jadikan semua bangsa muridKu dan baptislah mereka dalam nama Bapa, Anak, dan Roh Kudus dan ajarlah mereka melakukan segala sesuatu yang telah Kuperintahkan kepadamu” apa artinya ayat ini?
1. Kata “Pergilah”
Menjadi orang Kristen, berarti menjadi orang Kristen yang pergi, yang dinamis, yang aktif, yang berorientasi keluar tidak cuma sibuk ke dalam dengan urusan-urusan tetek bengek. Misi gereja atau orang percaya adalah pergi. Atau misi gereja adalah misi bukan ke dalam atau bukan untuk diri sendiri tetapi pergi keluar dari diri sendiri menuju dunia di luar dirinya atau di luar gereja.
2. Kata “Jadikanlah semua bangsa muridKu”.
Yesus tidak rasialis, tidak diskriminatif tapi Yesus menginginkan semua bangsa menjadi muridNya bukan hanya menjadi Kristen. Menjadi murid dan menjadikan murid merupakan konsep sentral Injil Matius. Menjadi murid berarti mengikut dan melakukan. Berarti menjadi murid Yesus berarti mengikut Yesus dan melakukan perintahNya. Memiliki gaya hidup Yesus Kristus. Murid yang kemana pun dan dimanapun harus menyandang ciri khas dan menjaga kehormatan. Gaya hidup sebagai murid inilah yang menyebabkan orang menjadi murid juga.
3. Kata “ajarlah mereka melakukan segala sesuatu yang telah Kuperintahkan kepadamu”.
Belajar dan mengajar untuk melakukan segala sesuatu yang telah kuperintahkan kepadamu. Belajar untuk melakukan. Dan pertama-tama sebelum mengajar kita harus belajar dan melakukan perintah itu.
Dalam Matius 28:20 mengatakan :
" ....... Dan ketahuilah Aku menyertai kamu senantiasa sampai kepada akhir zaman." Tuhan akan menyertai kita senantiasa sampai kepada akhir zaman (Matius 28 : 20). kata "senantiasa" = tidak ada akhir, terus menerus. Menjadi kesukaan Allah, jika kita melekat kepada Tuhan, dan Tuhan menyertai kita. Penyertaan inilah yang membawa seluruh hidup kita kepada tugas panggilan di dunia ini.
Ini adalah pergumulan yang tidak mudah, tetapi kita harus melangkah dengan iman dan berjalan dalam kebenaran-Nya. Adalah mustahil jika Allah melupakan kita dan meninggalkan kita. Ibu yang menyusui dapat meninggalkan anaknya, tetapi Tuhan tidak akan pernah meninggalkan kita. Tuhan tidak pernah meninggalkan kita, kitalah yang sering meninggalkan-Nya.
Penjelasan:
Pelajaran: Agama
Kelas : VIII
Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh chelseasurbakti591 dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.
Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact
Last Update: Thu, 29 Jul 21