jelaskan pengertian,jenis,karakteristik wayang.

Berikut ini adalah pertanyaan dari andhikamuhammadnuray pada mata pelajaran Bahasa lain untuk jenjang Sekolah Menengah Pertama

Jelaskan pengertian,jenis,karakteristik wayang.

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Jawaban:

PENGERTIAN WAYANG

Wayang merupakan salah satu karya seni budaya yang menonjol di antara banyak karya budaya lainnya. Pertunjukan wayang meliputi seni peran, suara, musik, tutur, sastra, lukis, pahat, dan juga seni perlambang.

JENIS JENIS WAYANG

1). Wayang Golek

Wayang golek adalah wayang yang terbuat dari kayu, dan berbentuk 3 dimensi.

2). Wayang Kulit

Wayang kulit yaitu wayang yang terbuat dari kulit kerbau atau sapi.

3). Wayang Beber

Wayang beber ini terbuat dari lembaran-lembaran kain (beberan).

4). Wayang Klitik

Wayang klitik terbuat dari kayu akan tetapi bentuknya tidak setebal wayang golek.

5). Wayang wong

Wayang wong adalah pertunjukan wayang yang dipergunakan oleh manusia (wong)

6). Wayang Suket

Wayang suket ini terbuat dari rumput yang dililikan sedemikian rupa, sehingga terbentuk menjadi mirip tokoh wayang kulit.

7). Wayang Suluh

Wayang Suluh adalah wayang yang terbuat dari kulit dan berbentuk manusia biasa, dengan tokoh wayang keseharian, misalnya P Lurah, P Haji, Ibu Guru, Bapak Guru, petani, saudagar, anak sekolah, mahasiswa dan lainya

8). Wayang Wahyu

Wayang Wahyu merupakan kesenian wayang kulit, namun bukan mengambil cerita Ramayana atau Mahabarata layaknya wayang Purwa. Wayang Wahyu menceritakan kisah-kisah yang terdapat dalam Alkitab.

9). Wayang Potehi

Wayang Potehi adalah wayang boneka yang terbuat dari kain

10). Wayang Gedog

Wayang Gedog atau Wayang Panji adalah wayang yang memakai cerita dari serat Panji.

KARAKTERISTIK WAYANG

1). memakai hiasan hiasan sama seperti wayang kulit.

2). pemain wayang orang ini diubah dihias mukanya dengan tambahan gambar atau lukisan.

3). tidak menggunakan boneka tetapi menggunakan orang sebagai tokoh.

#JADIKANJAWABANTERCERDAS

#SEMANGAT

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh nining098 dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Mon, 31 Jan 22