Salah seorang wali murid MTSNegeri 45 Jakarta bermaksudmemberikan 10 unit

Berikut ini adalah pertanyaan dari Novitaamanda79 pada mata pelajaran Bahasa lain untuk jenjang Sekolah Menengah Atas

Salah seorang wali murid MTSNegeri 45 Jakarta bermaksud
memberikan 10 unit komputer.
Dia berharap komputer-
komputer tersebut dapat
digunakan sebagai penunjang
kegiatan pembelajaran.
Perbuatan mulia yang dilakukan
oleh wali murid tersebut
termasuk
A
hibah
B
shadaqah
с
zakat
D
hadiah​

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Sepuluh unit komputer yang diberikan oleh salah satu orang tua siswa MTs Negeri 45 Jakarta kepada pihak sekolah diharapkan dapat menunjang kegiatan pembelajaran. Berdasarkan motif atau dorongan orang tua siswa tersebut, maka apa yang ia berikan kepada sekolah itu merupakan bentuk hibah. Maka jawaban yang paling tepat dari pertanyaan tersebut adalah: A. Hibah.

Pembahasan

Berikut ini pembahasan tentang hibah, shadaqah, zakat, dan hadiah:

  1. Hibah, adalah pemberian suatu berupa barang berharga milik satu pihak kepada pihak lain secara sukarela tanpa mengharap timbal balik kecuali ridha Allah subhanahu wa ta’ala. Hibah berarti memindahkan hak milik satu pihak kepada pihak lain.
  2. Shadaqah, adalah segala bentuk pemberian dari satu pihak kepada pihak lain tanpa mengharap apapun kecuali ridha Allah subhanahu wa ta’ala. Shadaqah tidak hanya terbatas pada harta benda saja. Shadaqah dapat berupa perbuatan baik, seperti shadaqah ilmu, tenaga, pikiran, dan sebagainya.
  3. Zakat, adalah sejumlah harta yang harus dikeluarkan oleh seorang Muslim yang mencapai syarat tertentu. Zakatterbagi dua yaknizakat fitrah dan zakat mal. Zakat fitrah adalah zakat yang dikeluarkan ketika bulan Ramadhan hingga sebelum pelaksanaan shalat Idul Fitri. Sedangkan zakat mal artinya zakat harta, yakni ketika harta kekayaan seseorang telah mencapai syarat-syarat tertentu, maka ia wajib mengeluarhan zakat mal.
  4. Hadiah, adalah pemberian barang berharga sebagai bentuk penghargaan atau penghormatan. Hadiah biasanya diberikan ketika ada momen penting dalam kehidupan seseorang. Misalnya saja ketika mendapatkan peringkat pertama di sekolah, kemudian orang tuanya memberikan hadiah kepadanya.

Pelajari Lebih Lanjut

  1. Materi tentang hibah yomemimo.com/tugas/2521785
  2. Materi tentang hibah yomemimo.com/tugas/2795187
  3. Materi tentang shadaqah yomemimo.com/tugas/5891250

Detail Jawaban

Kelas: 8

Mapel: Pendidikan Agama Islam

Bab: Zakat

Kode: 8.14.8

#AyoBelajar

#SPJ2

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh haidirali2004 dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Wed, 02 Jun 21