Apa keputusan akhir sidang di Yerusalem?Tolong dijawab ya​

Berikut ini adalah pertanyaan dari tasyaa2705 pada mata pelajaran Bahasa lain untuk jenjang Sekolah Dasar

Apa keputusan akhir sidang di Yerusalem?
Tolong dijawab ya​

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Konsili Yerusalem

Konsili Yerusalem atau Konsili Apostolik adalah nama yang diberikan belakangan pada sebuah pertemuan di Yerusalem antara utusan jemaat Antiokhia dan para penatua di Yerusalem sekitar tahun 50 Masehi, yang dicatat pada Kitab Kisah Para Rasul Pasal 15 dan tampaknya yang juga dirujuk dalam Surat Paulus kepada jemaat di Galatia Pasal 2. Konsili Yerusalem dianggap unik di antara konsili-konsili kuno pra-ekumenis karena Gereja Katolik dan Gereja Ortodoks menganggap Konsili Yerusalem sebagai prototipe dan cikal bakal dari konsili-konsili ekumenis, yang kemudian menjadi bagian penting dari Etika Kristen. Konsili memutuskan bahwa orang-orang bukan Yahudi yang bertobat menjadi Kristen tidak diwajibkan untuk menaati sebagian besar Hukum Musa, termasuk aturan-aturan mengenai penyunatan kepada laki-laki. Namun, Konsili tetap mempertahankan larangan makan darah, makan daging yang mengandung darah, daging hewan yang tidak disembelih dengan benar, percabulan, dan penyembahan berhala, hasil dari Konsili tersebut terkadang disebut sebagai Keputusan Apostolik atau Keempat Keputusan Yerusalem.

Hai Kak Kalo Salah jawaban komen Aja atau boleh Hapus jawabanku ya

:D

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh LemonAshem dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Sun, 24 Apr 22