bahasa mandarin jam 14.00​

Berikut ini adalah pertanyaan dari reubentimothiz123 pada mata pelajaran B. mandarin untuk jenjang Sekolah Menengah Atas

Bahasa mandarin jam 14.00​

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

  • 下午两点

Pembahasan

Dalam pengajaran bahasa Mandarin penulisan jam menggunakan bentuk yang sama seperti kebanyakan-nya, yaitu angka jam merupakan angka yang tersusun dari nominal satu hingga dua belas. Sedangkan untuk penulisan pukul kita menggunakan kata 点 (diăn). Dalam pem-bahasaan Mandarin berbeda cara menyatakan jam dalam bahasa Indonesia. Berikut adalah istilah dan cara membaca jam antara lain.

  • 点 (diǎn) = jam
  • 分 (fēn) = menit
  • 秒 (miǎo) = detik
  • 一刻 (yīkè) = 15 menit
  • 半 (bàn) = setengah jam
  • 差 (chà) = kurang
  • 几点? (jǐ diǎn) = jam berapa?

Rumus untuk membaca jam dalam bahasa Mandarin adalah sebagai berikut.

  • angka + 点 (diǎn) + angka + 分 (fēn)

______________________________

↪ penjelasan mengenai Keterangan waktu dalam bahasa mandarin↩

  1. 凌晨 (língchén) = subuh (pukul 01.00-05.00)
  2. 早晨 (zǎochén) = pagi hari (pukul 05.00-08.00)
  3. 早上/上午 (zǎoshang) = pagi hari (pukul 08.00-12.00)
  4. 中午 (zhōngwǔ) = siang hari (pukul 12.00-14.00)
  5. 下午 (xiàwǔ) = sore (pukul 14.00-18.00 atau 19.00)
  6. 傍晚 (bàngwǎn) = senja (jarang digunakan, untuk pukul 18.00-19.00)
  7. 晚上 (wǎnshàng) = malam hari (pukul 19.00-23.00)
  8. 半夜 (bànyè) = tengah malam (pukul 23.00-01.00)

Rumus penggunaan:

  • ↔ keterangan waktu + jam

______________________________

Cara menyatakan durasi

Untuk menyatakan durasi / berapa lama suatu waktu yang diperlukan dalam satuan jam atau menit adalah: 小时 (xiǎoshí)/钟头 (zhōngtóu) yang artinya jam dan 分钟 (fēnzhōng) yang artinya menit. Untuk itu Saya akan beri contohnya antara lain adalah sebagai berikut.

---------------

Contoh 1

---------------

Xi Anzhi : 从北京到上海要几个小时/钟头?(cóng běijīng dào shànghǎi yào jǐ gè xiǎoshí/zhōngtóu?) = Dari Beijing ke Shanghai berapa jam?

Ken Zhuo : 四个小时 (sì gè xiǎoshí) = 4 Jam

---------------

Contoh 2

---------------

Guan Feige : 从广州到日本坐飞机要多久?(cóng guǎngzhōu dào rìběn zuò fēijī yào duōjiǔ?) = Dari Guangzhou ke Jepang dengan pesawat berapa lama?

Ribjhi yeo : 四五个小时左右 (Sìwǔ gè xiǎoshí zuǒyòu) = Kurang lebih 4 atau 5 jam.

______________________________

Cara Penyelesaian

Dalam Bahasa Mandarin ada yang namanya Hanzidan ada pula yang namanyaPinyin. Hanzi adalah aksara Asli Mandarin, sebenarnya pembuatan Hanzi berasal dari penyederhanaan sebuah gambar dan sedangkan Pinyin adalah bahasa latin atau cara membaca Aksara Asli Mandarin tersebut.

Hanzi (Aksara Mandarin)

  • 下午两点

Pinyin (Cara membacanya)

  • Xiàwǔ liǎng diǎn

Artinya

  • Pukul 14.00 Atau Pukul Dia Siang

Pelajari Lebih Lanjut

Pelajari lebih lanjut mengenai jam pada link di bawah ini.

Detail Jawaban

Mapel : Bahasa Mandarin

Kelas : 2

Bab : Rìqí hé shíjiān

Kata kunci : Rúhé yòng zhōngwén biǎodá xiǎoshí shù [Xiǎoshí, fēnzhōng, hé miǎo] (Cara menyatakan jam dalam bahasa mandarin [Jam, menit, dan detik])

Materi Yang Dibahas

  • Rìqí hé shíjiān (Tanggal dan Waktu)

_ _ _ _ _ _ _ _ _ _ _ _ _ _ _ _ _ _ _ _ _

Semoga Membantu

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh Xxcrty4 dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Fri, 04 Jun 21