Jelaskan jenis nada, peletakan nada, dan perubahan nada dalam bahasa

Berikut ini adalah pertanyaan dari ToIong pada mata pelajaran B. mandarin untuk jenjang Sekolah Dasar

Jelaskan jenis nada, peletakan nada, dan perubahan nada dalam bahasa mandarin

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Pendahuluan

Dalam pelafalan bahasa Mandarin terdapat empat nada yang dapat berfungsi sebagai pembeda bunyi dan arti. Keempat nada tersebut adalah :

  • nada satu (一) contoh : ā
  • nada dua ( / ) contoh : á
  • nada tiga ( v ) contoh : ă
  • nada empat ( \ ) contoh : à

Pembahasan

Jenis Nada

Dalam pelafalan bahasa Mandarin terdapat empat nada yang dapat berfungsi sebagai pembeda bunyi dan arti. Keempat nada tersebut adalah :

  • nada satu (一) contoh : ā
  • nada dua ( / ) contoh : á
  • nada tiga ( v ) contoh : ă
  • nada empat ( \ ) contoh : à

______________________________________

Peletakan nada

Peletakkan tanda nada pada pinyin

a o e i u Ü

Tanda nada diletakkan diatas vokal

  • contoh : dà, zhōng

Jika terdapat vokal a, maka nada diletakkan pada vokal a

  • contoh : lăo, zhuāng

Jika tidak terdapat vokal a, maka diletakkan pada vokal o atau e sesuai urutan vokal

  • contoh : lĕng, zuò

Vokal i dan u yang bergabung menjadi iu atau ui, maka tanda nada diletakkan pada vokal yang terakhir

  • contoh : zuì, liù

______________________________________

Perubahan Nada

1. ➡️ Suku kata yī

yī bila diikuti dengan nada 4, maka yī menjadi nada dua yí

  • contoh : yīxià berubah menjadi yíxià

yī bila diikuti dengan nada 1, 2 dan 3, maka yī menjadi nada empat yì

  • contoh : yīshēng berubah menjadi yìshēng

2. ➡️ Suku kata bù 不

bù bila diikuti dengan nada 4, maka bù dibaca menjadi nada dua bú

  • contoh : bùduì dibaca berubah menjadi búduì

3. ➡️ Nada tiga apabila bergandengan dengan nada tiga, maka nada tiga yang pertama berubah pengucapannya menjadi nada dua

Contoh : Nĭ hăo berubah menjadi Ní hăo

Detail Jawaban

Mapel : Bahasa Mandarin

Kelas : 10

Bab : Nada (声调 - Shēngdiào)

Kata kunci : Jenis nada, peletakan nada, dan perubahan nada bahasa mandarin

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh unknown dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Thu, 13 May 21