Berikut ini adalah pertanyaan dari ahmadfahim3456 pada mata pelajaran B. jepang untuk jenjang Sekolah Menengah Pertama
C. 5 Bulan
D. 6 Bulan
2. pernyataan yang tidak tepat tentang musim di Jepang adalah...
A. Haru wa san-gatsu kara go-gatsu made desu
B. Aki wa ku-gatsu kara juu ichi-gatsu made desu
C. fuyu wa ichi-gatsu kara ni-gatsu made desu
D. natsu wa roku-gatsu kara hachi-gatsu made desu
Jawaban dan Penjelasan
Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.
1. Tono akan tinggal di Jepang selama 6 bulan (D)
2. Pernyataan yang tidak tepat tentang musim di Jepang adalah fuyu wa ichi-gatsu kara ni-gatsu made desu (C)
| | | | | | | | | | | | | | | | | | | | | | | | | | | | | | | | | | | | | | | |
Pembahasan
Musim dalam Bahasa Jepang disebut dengan 季節 (Kisetsu). Musim di Jepang ada 4, antara lain yakni :
- 春 (Haru) = Musim semi
- 夏 (Natsu) = Musim panas
- 秋 (Aki) = Musim gugur
- 冬 (Fuyu) = Musim dingin
Keempat musim tersebut disebut juga 春夏秋冬 (Shunkashuutou). Tiap musim nya berlangsung kurang lebih selama 3 bulan. Dalam tiap musim juga biasa memiliki suatu ciri khas, misalnya seperti hal-hal yang biasa terdapat di musim tersebut.
---
1. 春 (Haru) / Musim Semi
Berlangsung mulai dari San-gatsu (Bulan Maret) sampai Go-gatsu (Bulan Mei). Pada musim semi di Jepang, banyak bunga Sakura bermekaran. Maka dari itu terdapat semacam festival melihat-lihat bunga Sakura, yang bernama Ohanami atau Hanami. Selain itu, musim semi di Jepang juga berkaitan dengan Sotsugyoushiki (Upacara kelulusan) dan Nyuugakushiki (Upacara penerimaan siswa baru).
-
2. 夏 (Natsu) / Musim Panas
Berlangsung mulai dari Roku-gatsu (Bulan Juni) sampai Hachi-gatsu (Bulan Agustus). Pada musim panas di Jepang, biasa terdapat beberapa festival seperti Natsu matsuri (festival musim panas) dan Obon matsuri (Festival Obon). Kemudian, orang Jepang saat musim panas biasa juga mengadakan semacam permainan membelah semangka di pantai, yang bernama Suikawari.
-
3. 秋 (Aki) / Musim gugur
Berlangsung mulai dari Ku-gatsu (Bulan September) sampai Juu ichi-gatsu (Bulan November). Salah satu tradisi khas musim gugur di Jepang yaitu adalah Momiji atau Kouyou. Ini merupakan semacam tradisi menikmati perubahan warna pada dedaunan maple dan ginkgo yang mulai memerah dan menguning.
-
4. 冬 (Fuyu) / Musim dingin
Berlangsung mulai dari Juu ni-gatsu (Bulan Desember) sampai Ni-gatsu (Bulan Februari). Musim dingin di Jepang identik dengan Yuki (Salju). Maka dari itu, saat musim dingin di Jepang terdapat banyak kegiatan yang berhubungan dengan salju, seperti bermain ski, membuat Yukidaruma (Boneka salju), dll. Musim dingin juga berkaitan dengan natal dan tahun baru. Saat tahun baru di Jepang, terdapat semacam budaya mengunjungi kuil pertama kalinya dalam tahun tersebut, yang bernama Hatsumoude.
---
Pembahasan Soal Nomor 1
DIK : Tono berangkat ke Jepang di awal musim semi dan pulang di akhir musim panas.
DIT : Berapa lama Tono akan tinggal di Jepang?
JAWAB : Satu musim di Jepang sama dengan 3 bulan. Setelah musim semi adalah musim panas. Jika Tono berangkat ke Jepang di awal musim semi dan pulang di akhir musim panas, maka Tono tinggal di Jepang selama :
Musim semi + Musim panas
= 3 bulan + 3 bulan
= 6 bulan
Jadi, Tono akan tinggal di Jepang selama 6 bulan (D)
---
Pembahasan Soal Nomor 2
Kalimat-kalimat yang terdapat pada pilihan jawaban menggunakan pola kalimat yang sama. Pola kalimat nya adalah sebagai berikut.
[...] wa [titik awal] kara [titik akhir] made desu.
[...] dari [titik awal] sampai [titik akhir].
Langsung saja kita bahas kalimatnya.
- Untuk pilihan A, terjemahannya adalah "Musim semi dari bulan Maret sampai bulan Mei". Berdasarkan penjelasan yang sudah saya berikan sebelumnya, maka kalimat ini BENAR.
- Untuk pilihan B, terjemahannya adalah "Musim gugur dari bulan September sampai bulan November". Berdasarkan penjelasan yang sudah saya berikan sebelumnya, maka kalimat ini BENAR.
- Untuk pilihan C, terjemahannya adalah "Musim dingin dari bulan Januari sampai bulan Februari". Berdasarkan penjelasan yang sudah saya berikan sebelumnya, maka kalimat ini SALAH. Seharusnya musim dingin dimulai dari Juu ni-gatsu (Bulan Desember).
- Untuk pilihan D, terjemahannya adalah "Musim panas dari bulan Juni sampai bulan Agustus". Berdasarkan penjelasan yang sudah saya berikan sebelumnya, maka kalimat ini BENAR.
Jadi, pernyataan yang tidak tepat tentang musim di Jepang adalah Fuyu wa ichi-gatsu kara ni-gatsu made desu (C).
===
Pelajari Lebih Lanjut
- Musim-musim di Jepang beserta penjelasannya ➞ yomemimo.com/tugas/12973049
- Nama-nama bulan dalam Bahasa Jepang ➞ yomemimo.com/tugas/46613895
- Kalimat menggunakan partikel 'Kara-Made' ➞ yomemimo.com/tugas/4190539
-
Detail Jawaban
Mapel : Bahasa Jepang
Kelas : 10 SMA
Materi : Kisetsu / Musim
Kata Kunci : Haru, Natsu, Aki, Fuyu
Kode Soal : 15
Kode Kategorisasi : 10.15
_________________________________
Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh ivudot dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.
Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact
Last Update: Wed, 08 Jun 22