hobi melukis dalam bahasa Jepang.yang..... formal yah ​

Berikut ini adalah pertanyaan dari zalfaalhabib pada mata pelajaran B. jepang untuk jenjang Sekolah Dasar

Hobi melukis dalam bahasa Jepang.

yang..... formal yah ​

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

"Hobi saya adalah melukis" dalam Bahasa Jepang adalah 私の趣味は絵を描くことです (Watashi no shumi wa e o kaku koto desu).

| | | | | | | | | | | | | | | | | | | | | | | | | | | | | | | | | | | | | | | |

PEMBAHASAN

"Hobi" dalam Bahasa Jepang disebut 趣味 (Shumi). Untuk memberitahu hobi kita atau orang lain dalam Bahasa Jepang, dapat menggunakan pola kalimat berikut.

=> [Subjek] no shumi wa [KB] desu.

=> [Subjek] no shumi wa [KK] koto desu.

KB dan KK yang dimaksud di sini adalah hobi nya. Jika hobi nya berbentuk kata kerja, perlu ditambahkan kata 'koto' setelahnya. 'Koto' ini berguna untuk mengubah kata kerja menjadi kata benda.

--

Berikut pembahasan masing-masing kata yang digunakan untuk membentuk kalimat pada jawaban dari soal ini.

  • 私 (Watashi)

Artinya adalah "Saya" atau "Aku". Bisa digunakan laki-laki maupun perempuan. Kata ini termasuk sopan dan dapat digunakan ke siapa saja. Tapi jika ke teman dekat, biasa tidak menggunakan ini. Melainkan dengan 'Ore', 'Boku', 'Atashi', dll.

  • の (No)

Merupakan partikel atau kata bantu, yang berfungsi untuk menyatakan suatu kepemilikan. Misalnya pada kalimat 'A no B', maka artinya sama seperti "B milik A", "B nya A", dsb.

  • 趣味 (Shumi)

Artinya adalah "Hobi".

  • は (Wa)

Merupakan partikel atau kata bantu, yang berfungsi untuk menandakan subjek atau topik kalimat. Pada kalimat ini, topiknya merupakan 'Watashi no shumi' yang artinya "Hobi saya". Partikel ini dalam beberapa situasi dapat berarti "adalah". Dan perlu diingat juga, penulisan partikel ini dalam huruf Jepang menggunakan huruf Ha, bukan Wa.

  • 絵を描く (E o kaku)

Artinya adalah "Menggambar" atau "Melukis". Pada kata ini terdapat partikel O, yang berfungsi untuk menandakan objek. 'E' pada kata ini berarti "Gambar" atau "Lukisan", dan merupakan kata benda. Sedangkan 'Kaku' pada kata ini berarti "Menggambar" atau "Melukis", dan merupakan kata kerja.

  • こと (Koto)

Kalau diartikan, artinya adalah "Hal". Kata ini digunakan untuk mengubah suatu kata kerja menjadi kata benda.

  • です (Desu)

Merupakan akhiran, yang berfungsi untuk penegas serta penghalus kalimat. Kata ini tidak diletakkan setelah kata kerja.

_________________________________

PELAJARI LEBIH LANJUT

• Contoh-contoh hobi dalam Bahasa Jepang : yomemimo.com/tugas/18347749

• Karangan tentang hobi dalam Bahasa Jepang : yomemimo.com/tugas/8460773

• Soal Dokkai tentang hobi Bahasa Jepang : yomemimo.com/tugas/42321440

_________________________________

DETAIL JAWABAN

Mapel : Bahasa Jepang

Kelas : 10 SMA

Materi : Shumi / Hobi

Kata Kunci : Bahasa Jepang nya "Hobi saya adalah melukis"

Kode Soal : 15

Kode Kategorisasi : 10.15

_________________________________

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh ivudot dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Thu, 19 May 22