Soal : Apa bahasa jepang nya "Aku tidak mau pulang"dah

Berikut ini adalah pertanyaan dari Orbitalstrike pada mata pelajaran B. jepang untuk jenjang Sekolah Dasar

Soal : Apa bahasa jepang nya "Aku tidak mau pulang"
dah itu aj....Gampang kok.​

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Bahasa Jepang nya "Aku tidak mau pulang" adalah わたしは帰りたくない [Watashi wa kaeritakunai]. Tapi jika subjeknya sudah diketahui oleh lawan bicara, maka cukup dengan 帰りたくない [Kaeritakunai].

                                                   

PEMBAHASAN

わたし [Watashi] = Saya, Aku  

Kata ini termasuk sopan, dan dapat digunakan ke siapapun oleh siapapun. Bisa digunakan laki-laki maupun perempuan. Namun kebanyakan laki-laki tidak menggunakan kata ini ke temannya, melainkan dengan :    

  • おれ [Ore] : Seperti 'gua' dalam Bahasa Indonesia. Digunakan laki-laki.
  • ぼく [Boku] : Sopan tapi informal. Digunakan laki-laki.

- - - - - - - - - - - - -

は [Wa] / Partikel  

Partikel ini ditulis dengan hiragana Ha, tapi dibaca Wa. Fungsi utamanya yaitu untuk penanda topik/subjek. Dalam beberapa situasi, partikel ini juga dapat diartikan sebagai 'adalah'. Pada kalimat di soal, partikel ini menandakan わたし (aku) sebagai subjek, dan menyatakan bahwa si subjek ini 帰りたくない (tidak mau pulang).

- - - - - - - - - - - - -

帰りたくない [Kaeritakunai] = Tidak mau pulang

Kata ini merupakan bentuk negatif dari 帰りたい [Kaeritai] yang artinya "mau pulang". Berasal dari kata kerja 帰る [Kaeru] yang artinya "pulang". Kata ini termasuk dalam kata kerja golongan 1, yang dalam Bahasa Jepang disebut 五段動詞 [Godan Doushi].

- - - - - - - - - - - - -

Bila digabung, menjadi わたしは帰りたくない [Watashi wa kaeritakunai], yang artinya "Aku tidak mau pulang".

Kalimat di atas menyatakan ketidakmauan terhadap suatu kegiatan. Pola kalimat yang digunakan adalah sebagai berikut.

  [SUBJEK] + は + [KK.takunai]

  [SUBJEK] + wa + [KK.takunai]

  [SUBJEK] tidak ingin [KK].

   Contoh kalimat :

  1. アズカくんは寝たくない (Azuka-kun wa netakunai) = Azuka tidak mau tidur
  2. 雪絵さんは食べたくない (Yukie-san wa tabetakunai) = Yukie tidak mau makan
  3. わたしはゲームをしたくない (Watashi wa geemu o shltakunai) = Saya tidak mau main game

                                                   

PELAJARI LEBIH LANJUT

                                                   

DETAIL JAWABAN

Mapel: Bahasa Jepang

Kelas: 10 SMA

Materi: Kalimat menyatakan ketidakmauan

Kata Kunci: Bahasa Jepang nya "Aku tidak mau pulang"

Kode Soal: 15

Kode Kategorisasi: 10.15

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh AzukaHilmi dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Tue, 11 Jan 22