Anie turut bahagia ketika Fitri menceritakan keberhasilannya meraih beasiswa ke

Berikut ini adalah pertanyaan dari AnatasyaValery pada mata pelajaran Ujian Nasional untuk jenjang Sekolah Menengah Atas

Anie turut bahagia ketika Fitri menceritakan keberhasilannya meraih beasiswa ke luar negeri. Anie menyamakan suasana emosionalnya dengan suasana emosional Fitri . Fitri akan menganggap Anie “iri” jika menanggapi kebahagiaan Fitri dengan datar.Salah satu siklus dalam hubungan antarpribadi adalah “Peneguhan Hubungan Interpersonal “

Jelaskan 4 faktor penting dalam memelihara keseimbangan hubungan.!
Analisislah keserasian emosional yang terjadi pada ilustrasi tersebut. !

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Empat faktor penting dalam memelihara keseimbangan hubungan dari unsur keserasian emosional yang terjadi pada ilustrasi pada soal di atas:

  1. Keakraban – sepertinya keakraban hubungan Anie dan Fitri cenderung semu dari unsur keterbukaan perasaan sehingga terjadi ketidakpercayaan satu sama lain. Sebuah hubungan interpersonal yang baik harus bersifat terbuka dan apa adanya dan tidak ada yang disembunyikan. Dari ilustrasi di atas Anie selama ini sepertinya berkepribadian tertutup atas perasaannya dan cenderung selalu ingin membuat orang lain asal senang. Sebaliknya, Fitri adalah tipe seorang yang senang disanjung dan mendapat perhatian. Jadi ketika Fitri direspon Anie dengan datar, Fitri berprasangka buruk Anie “iri” hati atas keberhasilannya meraih beasiswa ke luar negeri.
  2. Kontrol – dalam cerita di atas, Fitri sebaiknya dapat mengontrol dirinya untuk tidak berpikir negatif terhadap Anie yang “iri” hati karena merespon dengan datar. Mungkin Anie sedang mendapat masalah pribadi di rumah jadi saat itu Anie sedang tidak dalam kondisi yang menyenangkan.
  3. Ketepatan respons – Fitri sepertinya terlalu cepat merespon bahwa Anie “iri” hati karena merespon dengan datar. Ketepatan respon sebaiknya harus dimulai dengan berpikir positif terlebih dahulu tanpa cepat mengambil keputusan yang tidak memiliki alasan yang kuat dan hanya mengutamakan perasaan dan emosi sesaat.
  4. Keserasian suasana emosional – Mungkin juga suasana emosional kedua sahabat Anie dan Fitri pada saat itu sedang tidak dalam kondisi yang baik. Mungkin secara kebetulan keduanya sedang ada masalah pribadi dengan orang lain di rumah atau di tempat lain sehingga prasangka buruk terjadi.

Pembahasan

Hubungan interpersonal adalah sebuah hubungan pribadi antara dua atau lebih pihak yang saling terikat dalam mengkomunikasikan perasaan, gagasan dan emosi dari masing-masing yang terlibat.

Berikut beberapa faktor yang dapat mempengaruhi sebuah hubungan interpersonal:

  • Sikap percaya
  • Sikap sportif
  • Sikap keterbukaan

Beberapa manfaat ketika memahami dan mendalami hubungan interpersonal:

  • Pemahaman yang dalam tentang diri sendiri dan juga orong lain dapat mempertajam dan meningkatkan sikap intelektual diri sehingga segala keputusan dalam merespon sesuatu hal didasarkan logika bukan dengan emosi sesaat.
  • Dengan memahami hubungan interpersonal, masyarakat, dan profesional, seseorang dapat memetik manfaat praktis dari hubungan yang saling menguntungkan tersebut.
  • Dengan pemahaman yang baik tentang hubungan interpersonal maka kebutuhan sosial individu dapat terpenuhi.
  • Memahami hubungan interpersonal yang positif akan melahirkan hubungan fisik yang lebih akrab dan tulus.

Pelajari lebih lanjut

Pelajari lebih lanjut tentang Hubungan Interpersonal yomemimo.com/tugas/30208425

Pelajari lebih lanjut tentang Hubungan Antar Personal yomemimo.com/tugas/30269198

#BelajarBersamaBrainly #SPJ1

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh h3rm4n6un4w4n dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Tue, 30 Aug 22