tolong dibantu kk 1. Buatlah 5 soal tentang tabung beserta

Berikut ini adalah pertanyaan dari mikaelpintar01 pada mata pelajaran Matematika untuk jenjang Sekolah Menengah Atas

Tolong dibantu kk1. Buatlah 5 soal tentang tabung beserta jawabannya
2. Buatlah 5 soal tentang kerucut beserta jawabannya

jangan copas dari google
nanti aku report kalau dari google
tolong di bantu kkk
beserta jawaban soalnya ya kk
nanti aku jadikan jawaban tercerdas ya kk ​

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Mapel = Matematika

Kelas = 6 SD

Bab = Luas dan Volume

Kode = 6.2.4

___________________

5 soal tentang tabung beserta jawabannya:

Nomor 1:

  • Sebuah benda benda berbentuk tabung memiliki luas alas 616 cm². Jika tinggi benda adalah 20 cm, berapakah volume benda tabung tersebut?

Jawaban:

V = Luas alas x t

V = 616 x 20

V = 12.320 cm³

Nomor 2:

  • Berapa volume tabung jika jari-jari 10 cm dan tinggi 30 cm?

Jawaban:

V = π x r² x t

V = 3,14 x 10² x 30

V = 3,14 x 10² x 30

V = 9.420 cm³

Nomor 3:

  • Sebuah tabung memiliki diameter 16 cm dan tinggi 30. Berapakah volume tabung tersebut?

Jawaban:

V = π × r² × t

V = 3,14 × 8² × 30

V = 3,14 × 64 × 30

V = 3,14 × 1.920

V = 6.028,8 cm³

Nomor 4:

  • Tentukan volume tabung yang jari-jari alasnya 7 cm dan tinggi 10 cm!

Jawaban:

V = π × r² × t

V = 22/7 × 7² × 10

V = 22/7 × 49 × 10

V = 22 × 7 × 10

V = 22 × 70

V = 1.540 cm³

Nomor 5:

  • Hitung tinggi tabung bila jari-jari alas 14 cm dan volume 3.080 cm³!

Jawaban:

V= πr²t

t= V/(πr²)

t= 3.080 cm³/(22/7 x 14²)

t= 5 cm

5 soal tentang kerucut beserta jawabannya;

Nomor 1:

  • Sebuah kerucut memiliki jari-jari alas 7 cm. Jika tinggi kerucut adalah 12 cm, berapa volume kerucut tersebut!

Jawaban:

V = 1/3 x π x r² x t

V = 1/3 x 22/7 x 7² x 12

V = 1/3 x 22/7 x 49 x 12

V = 1/3 x 1848

V = 616 cm³

Nomor 2:

  • Hitunglah volume suatu kerucut yang memiliki jari-jari 2,5 dm dan tinggi 9 dm!

Jawaban:

V = ⅓ × π × r² × t

V = ⅓ × 3,14 × 2,5² × 9

V = ⅓ × 3,14 × 6,25 × 9

V = 3,14 × 6,25 × 3

V = 3,14 × 18,75

V = 58,875 dm³

Nomor 3:

  • Hitung volume kerucut jika sebuah kerucut memiliki diameter alas 28 cm dan tinggi 15 cm!

Jawaban:

V = 1/3 x π x r² x t

V = 1/3 x 22/7 x 14² x 15

V = 1/3 x 22/7 x 196 x 15

V = 1/3 x 9240

V = 3080 cm³

Nomor 4:

  • Sebuah benda mirip kerucut volumenya 6.468 cm³. Jika diameternya 42 cm, maka tinggi kerucut tersebut .... cm

Jawaban:

V = ⅓ × π × r² × t

6.468 = ⅓ × 22/7 × 21 × 21 × t

6.468 = 22 × 7 × 3 × t

6.468 = 22 × 21 × t

6.468 = 462 × t

t = 6.468 ÷ 462

t = 14 cm

Nomor 5:

  • Diketahui sebuah nasi tumpeng berukuran jari-jari 14 cm dan tinggi 15 cm. Tentukan volume dari nasi tumpeng tersebut!

Jawaban:

V = ⅓ × π × r² × t

V = ⅓ × 22/7 × 14 × 14 × 15

V = 22 × 2 × 14 × 5

V = 22 × 28 × 5

V = 22 × 140

V = 3.080 cm³

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh Adney dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Wed, 21 Jun 23