Contoh perilaku menyimpang primerdi antaranya.... *O Melakukan pembunuhan berencanaOPemalsuan uang

Berikut ini adalah pertanyaan dari putrimasya2 pada mata pelajaran Sosiologi untuk jenjang Sekolah Menengah Atas

Contoh perilaku menyimpang primerdi antaranya.... *
O Melakukan pembunuhan berencana
O
Pemalsuan uang untuk memenuhi
gaya hidup yang konsumtif
O
Penipuan berkedok investasi
berjangka
O
Melakukan kekerasan terhadap anak
dan istri
O
Terlambat masuk sekolah karena
bangun kesiangan​

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Penyimpangan primer yaitu penyimpangan sosial yang masih ditoleransi dan tidak merugikan orang banyak. Dimana penyimpangan ini terjadi hanya sementara saja dan masih terjadi adanya perbaikan dari pelakunya.

Contoh:  

  • Terlambat masuk sekolah karena bangun kesiangan​
  • Melanggar lampu merah.
  • Mencoret bangunan umum.

Pembahasan

Penyimpangan sosial merupakan sebuah tindakan dari seseorang atau kelompok masyarakat dimana tindakan tersebut tidak sesuai dengan norma dan nilai sosial yang berlaku di lingkungan masyarakat.

Ciri dari adanya penyimpangan sosial masyarakat, yaitu:

  • Harus dapat didefinisikan.
  • Dapat diterima atau tidak diterima.
  • Penyimpangan bersifat relatif dan mutlak.
  • Terdapat norma pengindraan di dalam penyimpangan.

Faktor yang menyebabkan terjadinya penyimpangan sosial, yaitu:

  • Faktor internal yakni, umur seseorang, jenis kelamin seseorang, dan keududukan seseorang.
  • Faktor eksternal yakni, media sosial, media massa, pergaulan, dan tingkat pendidikan.

Bentuk dari penyimpangan sosial, yaitu:

  • Penyalahgunaan obat-obatan terlarang atau narkoba.
  • Penyimpangan seksual.
  • Diskriminasi
  • Alkoholisme
  • Kenakalan remaja

Contoh tindakan penyimpangan sosial, yaitu:

  • Tawuran antar pelajar.
  • Berhubungan seksual di luar pernikahan.
  • Penggunaan obat terlarang di luar dosis.
  • Melanggar rambu lalu lintas.
  • Membuang sampah di aliran sungai.

Pelajari lebih lanjut

materi tentang pemberdayaan kemunitas yomemimo.com/tugas/38024358

materi tentang dampak tindak kriminalitas yomemimo.com/tugas/36028213

materi tentang  interaksi sosial  yomemimo.com/tugas/13986022

materi tentang proses sosialisasi yomemimo.com/tugas/10054241

materi tentang penyimpangan sosial positif yomemimo.com/tugas/38946379

materi tentang faktor penyebab perilaku antisosial yomemimo.com/tugas/27267349

----------------------------------------------------------------------

Detail jawaban

Kelas: 10 - SMA

Mapel: Sosiologi

Bab: Penyimpangan Sosial

Kode: -

Kata kunci: penyimpangan sosial masyarakat, faktor terjadinya penyimpangan sosial, ciri dari penyimpangan sosial, bentuk penyimpangan sosial, upaya mengatasi penyimpangan sosial, contoh tindakan penyimpangan sosial.

AJ.

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh UnjaniFakTeknik dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Sun, 30 May 21