4. Jelaskan proses terjadinya perkolasi! Jawab:Perkolasi adalah proses perembesan air di bawah tanah,

Berikut ini adalah pertanyaan dari miyailang22828 pada mata pelajaran Geografi untuk jenjang Sekolah Menengah Atas

4. Jelaskan proses terjadinya perkolasi! Jawab:Perkolasi adalah proses perembesan air di bawah tanah, di mana air bergerak ke bawah melalui ruang kecil antara batuan dan partikel tanah??​

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Perkolasi, menurut Wilson (1990) merupakan sub sistem dalam siklus hidrologi dalam siklus itu terjadi proses masuknya air secara gravitasi dari suatu lapisan tanah ke lapisan di bawahnya hingga mencapai lapisan jenuh air. Proses perkolasi dimulai dari air yang bergerak melalui profil tanah dan batuan menuju muka air tanah karena gravitasi. Air bergerak melalui celah - celah dan pori - pori tanah dan batuan menuju muka air tanah. Air dapat bergerak disebabkan aksi kapiler. Air bergerak secara vertikal ataupun horizontal dibawah permukaan tanah hingga air tersebut masuk kembali sistem air struktur.

Pembahasan :

Perkolasi, menurut Wilson (1990) merupakan sub sistem dalam siklus hidrologi dalam siklus itu terjadi proses masuknya air secara gravitasi dari suatu lapisan tanah ke lapisan di bawahnya hingga mencapai lapisan jenuh air. Daya Perkolasi adalah laju perkolasi yaitu laju perkolasi maksimum yang terjadi karena kondisi tanah dalam daerah tidak jenuh. Laju perkolasi berkisar 1 -3 ntm/hari, ini terjadi karena dipengaruhi oleh beberapa faktor antara lain adalah:

  • tekstur tanah, tekstur tanah yang halus, maka akan membuat daya perkolasi kecil sebaliknya jika tekstur tanah kasar maka daya perkolasi semakin besar.
  • Permeabilitas tanah,
  • Tebal lapisan tanah bagian atas (top soil),  dan
  • Jenis tanaman penutup

Menurut WIlson (1990) pula istilah daya perkolasi tidak mempunyai arti penting pada kondisi alam karena stagnasi dalam perkolasi sebagai akibat adanya lapisan - lapisan semi kedap air yang mengakibatkan tambahan tampungan sementara pada daerah tak jenuh.

Pelajari Lebih lanjut

Pelajari materi tentang perkolasi yomemimo.com/tugas/1187722

#BelajarBersamaBrainly

#SPJ1

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh hatemonday dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Wed, 31 Aug 22