Berikut ini adalah pertanyaan dari anjaymadanhayu pada mata pelajaran B. inggris untuk jenjang Sekolah Menengah Atas
Jawaban dan Penjelasan
Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.
Jawaban:
Change these sentences into Passive Voice.
13. All the papers were taken from the table by Demian.
14. A pancake is being made by Julia in the kitchen.
15. Their relatives should be invited to the event by them.
16. The series can be watched by me within 3 days.
Change these sentences into Voice.
17. He will borrow my motorcycle tomorrow.
18. My mother can cook fried rice.
19. Grandma's dog is chasing my cat in the garden.
20. My father buys a new car.
Penjelasan:
Kalimat passive adalah kalimat di mana subjek kalimatlah yang menerima aksi dari kata kerja yang disebutkan dalam kalimat tersebut.
Kalau dalam kalimat aktif, subjek kalimat adalah yang melakukan kata kerja tersebut.
Contoh dalam bahasa Indonesia:
Saya menyapu halaman. (kalimat aktif)
Saya sebagai subjek kalimat adalah pelaku dari kata kerja (menyapu).
Kalau dirubah ke kalimat passive, maka:
Halaman disapu oleh saya.
Di sini subjek kalimat yaitu halaman, adalah pihak yang menerima atau terkena dari aksi "menyapu" itu , bukan pihak yang menyapu.
Dalam bahasa Indonesia biasanya kalimat aktif ditandai dengan kata kerja dengan awalan me- (menyapu, mencuri, memakan, menyiram, memukul dst)
dan kalimat pasif ditandai dengan kata kerja berawalan di- (disapu, dicuri, dimakan, disiram, dipukul dst).
Dalam bahasa Inggris, ketentuan perubahan dari kalimat aktif ke passive ialah perubahan kata kerja (verb) ke bentuk passive dengan rumus: to be + verb 3
Apa to be nya? Itu tergantung tense kalimat. Beda tense, akan beda pula to be nya. Tapi verb tetap verb 3.
Soal 13: Demian took all the papers from the table
Ini adalah kalimat simple past tense . (terlihat dari penggunaan verb 2 ( "took", dari verb 1 "take")
Untuk kalimat dengan tense simple past, maka bentuk passive dari verb dilakukan dengan rumus:
was/were + verb 3
Jadi soal 13 kalimat passive nya adalah:
All the papers were taken from the table by Demian
Note: taken adalah verb3 dari take
Kenapa to be nya "were"? Karena subjek kalimat, "all the papers" adalah plural noun.
Soal 14: Julia is making a pancake in the kitchen
Ini adalah kalimat dalam tense present continuous tense.
Bentuk passive dari verbnya adalah: to be (is/am/are) + being + verb3
Jadi kalimat passive soal 14 adalah:
A pancake is being made by Julia in the kitchen.
Note: "made" adalah verb 3 dari "make"
Kenapa to be nya pakai "is"? Karena subjek kalimat "A pancake" adalah singular noun.
Soal 15: dan 16
Kedua soal ini menggunakan modal auxiliary verb, yaitu should dan can.
Modal auxiliary lainnya misalnya: must, may, will , could, might dll.
Untuk kalimat passive dengan modal auxiliary seperti ini, maka rumusnya:
modal (should, will, can dll) + be + verb 3
Jadi soal 15 kalimat passivenya: Their relatives should be invited to the event by them.
Note: invited adalah verb 3 dari invite
Soal 16 passive nya adalah: The series can be watched by me within 3 days.
Note: watched adalah verb 3 dari watch.
Untuk kalimat aktif, tinggal dibali saja pengertiannya.
Semoga bermanfaat.
Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh JRPUR dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.
Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact
Last Update: Sun, 19 Feb 23