Berikut ini adalah pertanyaan dari nilnaizzahbillahaziz pada mata pelajaran Ekonomi untuk jenjang Sekolah Menengah Atas
Jawaban dan Penjelasan
Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.
Jawaban:
Aktiva Tetap adalah aktiva yang sifatnya relatif permanen yang digunakan dalam kegiatan perusahaan.
Aktiva tetap bisa diperoleh dengan berbagai cara.
Masing-masing cara yang digunakan akan mempengaruhi penentuan harga perolehannya.
Apa saja cara untuk memperoleh aktiva tetap?
Ikuti pembahasannya berikut….
Penjelasan:
Berikut ini cara-cara untuk memperoleh aktiva tetap dan cara penentuan harga perolehannya:
#1. Pembelian Tunai
Aktiva tetap yang diperoleh dari pembelian tunai dicatat dalam pembukuan dengan jumlah sebesar uang yang dikeluarkan.Jumlah uang yang dikeluarkan untuk memperoleh aktiva tetap termasuk harga yang tercantum di faktur dan semua biaya yang dikeluarkan agar aktiva tetap tersebut siap dipakai.
Biaya-biaya tersebut adalah biaya angkut, premi asuransi dalam perjalanan, biaya balik nama, biaya pemasangan dan biaya percobaan.
Semua biaya tersebut dikapitalisasi sebagai harga perolehan aktiva tetap.
Apabila dalam pembelian aktiva tetap ada potongan tunai, maka potongan tunai tersebut merupakan pengurangan terhadap harga faktur, tidak memandang apakah potongan itu didapat atau tidak.
Apabila dalam suatu pembelian diperoleh lebih dari satu macam aktiva tetap maka harga perolehan harus dialokasikan pada masing-masing aktiva tetap.
Misalnya dalam pembelian gedung beserta tanahnya maka harga perolehan dialokasikan untuk gedung dan tanah.
Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh senindahnur dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.
Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact
Last Update: Sun, 06 Jun 21