jelaskan letter styles (model model penulisan surat) dalam materi application

Berikut ini adalah pertanyaan dari melyanapr19 pada mata pelajaran B. inggris untuk jenjang Sekolah Menengah Atas

Jelaskan letter styles (model model penulisan surat) dalam materi application letter job ​

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Jawaban:

A. Pengertian Job Application Letter

Job application letter berarti surat lamaran kerja yang dikirim pelamar kerja kepada perusahaan/tempat kerja yang membutuhkan lowongan tersebut. Tujuan menulis job application letter adalah untuk mendapatkan kesempatan interview. Maka dari itu, untuk mendapatkan panggilan interview, perhatikan hal-hal yang diperlukan dalam menulis surat lamaran kerja.

Cara menulis surat lamaran kerja yakni: Harus ditulis dengan baik untuk menarik perhatian dan minat HRD atau orang yang berwenang agar merekomendasikan kamu. Jelaskan kenapa kamu memenuhi syarat dari posisi tersebut dan berhak dipilih untuk mengikuti wawancara. Sorot keahlian, pengalaman, serta kemampuan sesuai kriteria yang dibutuhkan. Gunakan font formal seperti Times New Rowman, Arial, atau Calibri dengan ukuran 12 poin. Perlu diingat, surat lamaran kerja tidak boleh lebih dari 1 halaman.

B. Struktur Job Application Letter

Berikut sruktur pembuatan surat lamaran kerja (job application letter):

Your Name, E-Mail, and Address  Date  

The Hiring Manager

(Nama perusahaan yang dilamar, alamat, dan e-mail).

Salutation

Opening Paragraph

(Paragraf pembuka yang menyebutkan posisi apa dan dimana kamu mendapat informasi pekerjaan tersebut).

Body Paragraph

(Isi paragraf yang menjelaskan bagaimana kamu dapat mengisi posisi yang dibutuhkan. Dalam body paragraph, seorang pelamar kerja dapat menuliskan hal-hal secara detail, namun tetap relevan dengan pengalaman dan pencapaianmu).

Closing Paragraph

(Paragraf penutup yang berisi ucapan terima kasih, penawaran, serta ajakan agar pihak yang berwenang dapat memberi informasi lebih lanjut).

Complimentary Close

Signature

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh samueliswandono dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Tue, 18 Jan 22