15. Situasi kampung tempat tinggal Aisyah sedang dilanda pandemi СOVID-19.

Berikut ini adalah pertanyaan dari fy105215 pada mata pelajaran B. Arab untuk jenjang Sekolah Menengah Atas

15. Situasi kampung tempat tinggal Aisyah sedang dilanda pandemi СOVID-19. Mengingat situasi iniberbahaya maka Aisyah senantiasa patuh dan taat protokol kesehatan. Bila tidak penting, dia justru
lebih memilih berada di rumah sesuai pesan orang tuanya. Jika terpaksa keluar rumah, ia selalu
menggunakan masker, menjaga jarak, dan menghindari keramaian.
Sikap Aisyah tersebut mencerminkan perilaku ....
A. Jujur
B. Amanah
C. Istiqamah
D. Tawakal
16. Perhatikan bebera​

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

15. Sikap Aisyah yang selalu taat dan patuh terhadap protokol kesehatan yang dipesankan orang tuanya saat keluar rumah mencerminkan perilaku yang amanah (Jawaban B).

A. Jujur, perbuatan yang apa adanya/tidak berbohong (Jawaban Salah).

B. Amanah, melaksanakan apa yang dipercayakan (Jawaban Benar)

C. Istiqamah, teguh pendirian (Jawaban Salah).

D. Tawakal, pasrah diri kepada Allah Subhanahu Wa Ta'ala (Jawaban Salah).

Pembahasan

Salah satu tujuan diutusnya nabi Muhammad Shalallahu Alaihi Wassalam ke dunia ini adalah untuk meperbaiki Akhlak. Sehingga sudah seharusnya setiap manusia khususnya umat Muslim memiliki sikap-sikap terpuji yang diajarkan oleh nabi.

Salah satu sikap tersebut adalah amanah, yaitu sikap yang senantiasa menunaikan apa yang dipercayakan kepadanya. Rasulullah menyebutkan tanda-tanda orang munafik adalah tidak melaksanakan amanah sebagaimana hadis nabi yang berbunyi:

آيَةُ الْمُنَافِقِ ثَلاَثٌ إِذَا حَدَّثَ كَذَبَ ، وَإِذَا وَعَدَ أَخْلَفَ ، وَإِذَا اؤْتُمِنَ خَانَ

“Tiga tanda munafik adalah jika berkata, ia dusta; jika berjanji, ia mengingkari; dan ketika diberi amanat, maka ia ingkar” (HR. Bukhari no. 33 dan Muslim no. 59).

Pelajari lebih lanjut

1. Materi tentang agama Islam agama penyempurna yomemimo.com/tugas/9009433

2. Materi tentang berlomba lomba di dalam kebaikan yomemimo.com/tugas/20978535

3. Materi tentang ayat terakhir yang diterima Rasulullah yomemimo.com/tugas/36207110

Detail jawaban

Kelas: 10

Mapel: Agama

Bab: Al-Qur'an dan Hadis adalah Pedoman Hidupku

Kode: 10.14.4

#TingkatkanPrestasimu

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh Anggaprasidi dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Sat, 03 Jul 21