contoh syair dan gurindam​

Berikut ini adalah pertanyaan dari brtallimgm pada mata pelajaran B. Indonesia untuk jenjang Sekolah Menengah Pertama

Contoh syair dan gurindam​

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Contoh Syair Adalah :

Pengertian Syair : Syair Adalah salah satu puisi lama. syair berasal dari Persia dan dibawa masuk ke Nusantara bersama dengan masuknya Islam ke Indonesia. kata atau istilah syair berasal dari bahasa Arab yaitu Syi'ir Atau syu'ur yang berarti "perasaan yang menyadari", kemudian kata syu'ur berkembang menjadi Syi'ru yang berarti puisi dalam pengetahuan umum.

Ciri-ciri Syair antara lain:

1. setiap bait terdiri dari 4baris

2. setiap baris terdiri atas 8-14 suku kata

3. bersajak a-a-a-a

4. semua baris adalah isi

5. bahasa yang digunakan biasanya berupa kiasan.

Contoh Syair

"Syair Perahu"

Inilah gerangan suatu madah

Mengarangkan Syair Terlalu Indah

Membetuli Jalan Tempat Berpindah

Disanalah Iktikat Diperbetuli sudah

Wahai muda kenali Dirimu

Ialah Perahu Tamsil Hidupmu

Tiadalah berapa Lama Hidupmu

Ke Akhirat jua kekal hidupmu

Hai Muda Arif Budiman

Hasilkan Kemudi Dengan Pedoman

Alat Perahumu Jua Kerjakan

Itulah Jalan Membetuli Insan

Perteguh Jua Alat Perahumu

Hasilkan Bekal Air Dan kayu

Dayung Pengayuh Taruh Disitu

Supaya Laju Perahumu Itu

Sudahlah Hasil Kayu Dan Ayar

Angkatlah pula Sauh dan Layar

Pada Beras bekal Jantanlah Taksir

Niscaya Sempurna Jalan yang Kabir

Contoh Gurindam :

Pengertian Gurindam : Gurindam Adalah puisi lama yang berasal dari negeri india. Istilah Gurindam Berasal Dari bahasa India, Yaitu Kirindam Berarti "Mula mula" Atau "Perumpamaan"

Ciri-ciri Gurindam Antara Lain:

1. Terdiri Atas Dua baris dalam sebait

2. Tiap Baris memiliki rima sama atau bersajak A-A, B-B, C- C, dan seterusnya

3. Tiap baris memiliki jumlah kata sekitar 10-14 kata

4. merupakan satu kesatuan utuh

5. baris pertama berisi Soal , masalah, Atau perjanjian

6. Baris kedua berisi jawaban, akibat dari masalah Atau perjanjian pada baris pertama. (isi atau maksud gurindam terdapat pada baris kedua)

7. isi gurindam biasanya berupa nasihat, fisolofi hidup atau kata kata mutiara.

Contoh Contoh nya Gurindam :

- Cahari Olehmu Akan sahabat,

yang Boleh dijadikan obat.

- Jika Hendak mengenal orang berbangsa,

lihat kepada budi dan bahasa.

- Jika Hendak mengenal orang mulia,

lihatlah kepada kelakuan dia.

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh nauramyrabell2978 dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Sun, 24 Apr 22