Contoh Teks Diskusi Antikorupsi!!​

Berikut ini adalah pertanyaan dari justHuman32 pada mata pelajaran B. Indonesia untuk jenjang Sekolah Menengah Pertama

Contoh Teks Diskusi Antikorupsi!!​

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Jawaban:

Contoh teks diskusi tentang korupsi adalah sebagai berikut.

Korupsi masih menjadi sebuah momok di masyarakat. Saking parahnya tindakan ini, belakangan ini muncul wacana menjatuhkan hukuman mati bagi koruptor. Namun, wacana ini tak pelak menuai pro dan kontra.

Bagi para pendukungnya, wacana ini dianggap tepat. Hal ini karena korupsi telah menimbulkan dampak yang luar biasa besar di tengah masyarkaat. Banyak masyarakat yang merugi dan menderita karena tindakan ini. Oleh karena itu, koruptor ibaratnya pencuri kelas kakap yang tidak pernah sadar. mereka pun jadi layak dihukum mati.

Akan tetapi, bagi penolaknya, hukuman ini dianggap tidak manusiawi. Koruptor toh manusia dan setiap manusia berhak untuk hidup. jadi hukuman ini tidak tepat dikenakan kepada mereka.

Penjelasan:

Teks diskusi adalah teks yang menyajikan ragam pendapat tentang suatu hal. Biasanya terdapat dua pendapat yang disajikan: pro dan kontra. Pendapat ini disajikan dalam struktur isu, afirmasi, dan oposisi.

Pelajari lebih lanjut tentang materi teks diskusi pada yomemimo.com/tugas/2726437

#BelajarBersamaBrainly

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh senukginuk21 dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Sun, 24 Apr 22