buatlah Puisi yang berkaitan dengan pandemi tahun ini , dengan

Berikut ini adalah pertanyaan dari brave3925 pada mata pelajaran B. Indonesia untuk jenjang Sekolah Menengah Pertama

Buatlah Puisi yang berkaitan dengan pandemi tahun ini , dengan Rima ( aabb ) .​

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

>>> Jαwαвαη ධ

Puisi berkaitan dengan pandemi dengan rima (a-a-b-b)

Tugas dari Tuhan

Virus corona yang menginvasi

merajalela seluruh negeri

Tidak melirik usia, semua sama

Bumi yang diselimuti duka

Namun siapa sangka, itulah tugasnya

Menegur manusia, dari angkuh dan dusta

Sadarlah, manusia yang rapuh dan penuh salah

Ingatlah dengan Petunjuk-Nya dan risalah

>>> Pεмвαнαδαη ධ

Puisi adalah salah satu genre karya sastra yang mendunia dan setiap negara mempunyai kaidah kesastraan puisi yang berbeda beda. Puisi digunakan untuk menyampaikan gagasan sang penyair.

Berikut adalah beberapa ciri umum puisi :

  • Tersusun atau bait bait sajak puisi. Dalam satu baitnya bisa saja berisi paling sedikit dua dan paling banyak hingga delapan. Dalam satu lariknya tidak ada batasan suku kata.
  • Bermakna simbolik. Puisi biasanya mengandung majas dan kata konkret yang merupakan penambah nilai kesimbolikan dan keindahan dalam suatu karya sastra.
  • Sarat makna. Puisi yang indah dengan kata kata singkat mengandung lautan makna. Makna dalam puisi tidak bisa diterjemahkan secara harfiah, namun harus dengan mengubah konotasi-konotasi yang ada dalam puisi ke artian denotasi.

Puisi dibangun oleh dua unsur yaitu :

  1. Unsur fisik. Unsur fisik merupakan unsur yang terlihat atau tersurat dalam puisi. Terdiri dari tipografi atau penyajian larik puisi, diksi atau pemilihan kata dalam larik puisi, kata konkret, majas, rima dan ritma dalam puisi.
  2. Unsur batin. Unsur batin adalah pembangun puisi yang bersifat tersirat dan berkaitan dengan kebatinan. Unsur batin terdiri dari suasana puisi, tema yang diangkat dalam puisi, dan amanat dan nilai moral dalam puisi.

>>> Dεταil ධ

  • Mapel : Bahasa Indonesia
  • kelas : 8 SMP
  • Bab : 4 - Indahnya Berpuisi
  • Kata kunci : Puisi tentang pandemi, unsur fisik, unsur batin, ciri ciri puisi, pengertian puisi.
  • Kode soal : 1
  • Kode kategorisasi : 8.1.4

answer by Colourfulway ♡

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh Colourfulway dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Thu, 02 Jun 22