Berikut ini adalah pertanyaan dari kaylavero95 pada mata pelajaran B. Indonesia untuk jenjang Sekolah Menengah Pertama
ok sambungan ny ad pda gmbar bantu jwbb KK pliess
Jawaban dan Penjelasan
Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.
Permasalahan yang dibahas dalam teks persuasif di atas adalah keadilan untuk lingkungan hidup. Fakta dalam teks persuasif tersebut terletak pada kalimat "Hasil pantauan pada tahun 2019, luas lahan berhutan pada seluruh daratan sebesar 94,1 juta hektare atau 50,1% dari total daratan". Opini penulis dalam teks persuasif tersebut ialah "Menjaga hutan tidak hanya menjadi kewajiban pemerintah. Itu juga menjadi tugas masyarakat setempat". Ajakan penulis dalam teks persuasif terletak pada kalimat "Kiranya perlu kerja sama global untuk menjaga kelestarian lingkungan hidup dalam paradigma pembangunan berkelanjutan". Pertimbangan yang dapat diambil pembaca dari teks persuasif tersebut ialah ketesediaan untuk turut berpartisipasi dalam menjaga kelestarian lingkungan hidup.
Pembahasan
Teks Persuasif adalah salah satu jenis teks yang memaparkan suatu sudut pandang dengan tujuan untuk membujuk pembaca. Teks persuasif bertujuan agar para pembaca meyakini ide, pendapat, maupun gagasan yang disajikan sehingga pembaca akan melakukan apapun ajakan dari penulis. Teks persuasif banyak digunakan dalam iklan maupun imbauan khusus.
Ciri-ciri teks persuasif :
- Berisi fakta serta data
Fungsi dari teks persuasif adalah mempengaruhi pembaca, sehingga data dan fakta sangat dibutuhkan untuk memperkuat argumen yang disajikan oleh penulis di dalam teks.
- Berisi kata yang bersifat membujuk
Teks persuasif banyak menggunakan kata-kata yang bersifat membujuk dan kata imperatif, seperti kata ayo, mari, sebaiknya, hendaknya, sepantasnya, dan lain-lain.
- Menggunakan kata penghubung argumentatif
Teks persuasif banyak menggunakan kata penghubung argumentatif, seperti kata sebab, karena, dengan demikian, jika, akibatnya, oleh karena itu, dan lain-lain.
Pelajari lebih lanjut
Pelajari lebih lanjut tentang teks persuasi pada: yomemimo.com/tugas/12562738
#BelajarBersamaBrainly
Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh vaalennnnnn dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.
Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact
Last Update: Mon, 06 Jun 22